Mohon tunggu...
Phadli Harahap
Phadli Harahap Mohon Tunggu... Freelancer - Aktif di Komunitas Literasi Sukabumi "Sabumi Volunteer"

Seorang Ayah yang senang bercerita. Menulis dan Giat Bersama di sabumiku.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Bukan Salah Sang Artis Tertular Varian Omicron yang Baru Datang dari Luar Negeri

8 Januari 2022   00:10 Diperbarui: 8 Januari 2022   00:49 261
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berita Artis Ashanty terkena Covid-19 varian omicron adalah sebagai contoh kalau peringatan pemerintah untuk tidak berpergian ke luar negeri bak angin lalu. Baru pulang dari Turki dan dinyatakan positif. Kejadian yang tak diinginkan ketika pertemuan keluarga atau liburan yang jelas telah berhasil membawa pulang varian omicron ke negeri tercinta ini.

Sejak akhir tahun 2021, Pemerintah sudah mengingatkan untuk menahan diri tidak berpergian ke luar negeri dulu. Lalu, pada awal tahun 2022, Satgas Covid-19 mengumumkan, kalau peningkatan kasus terjadi disebabkan orang-orang yang datang dari luar negeri seperti Arab Saudi, Turki, Uni Emirat Arab, dan Amerika Serikat. Sekali lagi, salah satu Negara itu adalah Turki. Tetapi mau apalagi segencar apapun pemerintah bilan stop berpergian ke luar negeri, Kan kasus baru itu tidak ada yang menginginkan.

Faktanya orang-orang yang berduitlah yang mendatangkan varian omicron ke Indonesia. Orang-orang terkenal di negeri ini yang sepatutnya tidak memberi contoh, malah menjadi pelaku perjalanan itu sendiri. Perjalanan ke luar negeri itu bukan semata-mata liburan loh, Cuma ingin bertemua keluarga Gen Halilintar saja. Temu kangen keluarga besar setelah sekian lama tak bertemu.  

Jangan Salahkan Ashanty Karena Liburan itu Direncanakan Jauh-Jauh Hari

Tetapi ingatlah, jangan menyalahkan Ashanty. Karena rencana liburan telah dilakukan jauh-jauh hari. Siapa yang menyangka akan ada virus varian baru. Meskipun sebetulnya varian demi varian bermunculan dari sejak awal masa pandemi.  Jadi duduk persoalannya bukan karena semata-mata ada varian baru saja. Ya wong masih masa pandemi, bersabar-sabarlah untuk tidak pergi ke luar Indonesia dulu.

Bukan hanya dirinya dan keluarganya saja kok yang pergi keluarga negeri. Di instagram kita bisa melihat Shandy Aulia, Varell Bramasta, Oki Setiana Dewi, dan Natasha Wilona juga berpergian ke luar negeri. Jadi tidak bisa kalau cuma mengkritik satu orang saja. Karena ada beberapa artis ingin menikmati masa liburan tahun baru di negeri yang berbeda.

Lagian mereka juga sudah taat protokol kesehatan, tidak perlulah mencaci atau mengkritik kejadian tersebut. Sebagai warga yang baik cukup menikmati foto dan video para artis di media sosial selama bepergian ke luar negeri. Masalah virus varian omicron itu memiliki risiko terjadi penularan ke orang lain, itu masalah lain. Masalah yang tak ingin dipersoalkan. Meski kasusnya kian bertambah dan membuat kasus penularan semakin banyak pula.

Kalau bisa tidak perlulah caci maki itu. Tidak usah juga pemerintah memberi peringatan untuk berpergian ke luar negeri dulu. Hal yang perlu dilakukan adalah mencatat dengan baik kalau imbauan, peringatan, saran, atau apapun namanya tak akan ampuh. Jadi ada baiknya tutup lebih dulu perjalanan orang Indonesia ke luar negeri. Agar kasus penularan baru tidak terjadi. Demi para artis tak terluar lagi. Harapannya masa pandemi bisa berakhir dan orang-orang bisa bekerja sekaligus mencari sesuap nasi seperti sedia kala.

  

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun