Untuk itu API mengajak seluruh elemen masyarakat mendukung mengkampanyekan gerakan moral kebangsaan agar bagaimana gelaran Pilpres 2019 berjalan sejuk, aman, damai, jauh dari politik kekerasan persekusif dan penggunaan politisasi #PolitikSARA demi kepentingan politik pragmatis.
Dan, salah satu langkah dari gerakan moral ini kita gemakan lewat bahasa musik (lagu).Â
Mengingat musik (lagu) merupakan media komunikasi yang cukup efektif dalam rangka mengkampanyekan atau sosialisasikan gerakan moral ini.
Lewat gerakan moral nyanyian #Selamatkan Indonesia, mari kita maknai dan dijadikan gelaran Pilpres 2019 sebagai ajang pesta demokrasi disertai pendewasaan berpolitik dengan tetap menjaga rasa persaudaraan dan persatuan.
Yang pasti Gerakan Selamatkan Indonesia yang digadang-gadang Ratna Sarumpaet beda dengan #SelamatkanIndonesia yang digalang dan dikibarkan oleh Aliansi Pewarta Independen (API).
Pada 18 Agustus lalu, kita melakukan syuting pembuatan video klip lagu #SelamatkanIndonesia. Pengen tahu lagunya, silahkan klik https://www.youtube.com/watch?v=Zd8cLMPEzFc
Alex Palit, citizen jurnalis Aliansi Pewarta Independen (API) - #SelamatkanIndonesia
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H