Mohon tunggu...
Cokie Sutrisno
Cokie Sutrisno Mohon Tunggu... Jurnalis - Pewarta blogging

Barlingmascakeb

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Panti Asuhan Al Ma'uun Adakan Sunatan Massal bagi 21 Anak

29 April 2018   12:59 Diperbarui: 29 April 2018   13:02 260
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wangon, Banyumas - Khitanan massal bagi anak anak di sekitar Wangon di laksanakan oleh Yayasan Panti Asuhan Al Ma'uun pada Minggu pagi (29/4/18) hingga siang hari. Sebantak 21 anak usia 7 hingga 11 ikut sunatan massal tersebut.

Menurut Ketua Panitia Astri Damayanti melalui Pengurus Al Ma'uun yakni Ma'mun Santoso mengutarakan ini merupakan yang pertama kalinya. Berkat kerjasama dari Unsur panti asuhan dan para alumni SMA Negeri Jatilawang.

"Para Alumni yang membantu mefasilitasi petugas kesehatan dan mantri sunat, selain itu juga di bantu teman teman SMK Farmasi yang ada di Jatilawang, dan paramedis dari Banjarnegara, sehingga terlaksana dengan baik." Ucap Astri melalui Ma'mun.

Dokpribadi
Dokpribadi
"Selain sunatan massal, Al Ma'uun juga mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat, dan itu di lakukan oleh dr. Aendah dan para petugasnya." Tambahnya.

Sementara Kepala Desa Klapagading Wangon H.Rudianto yang hadir menyambut baik dan apresiasi, ke depan dapat di laksanakan dengan rutin dengan menggandeng pihak yang peduli." Kata Rudianto melalui Ma'mun.

Turut hadir dalam sunatan massal tersebut ketua PCM Wangon Basyir Mashuri, S.Pd.I dan juga para orang tua anak anak.

Selain mendapatkan "uang jajan" buat yang di sunat massal, panti juga memberi sarung dan baju koko. " Mudah mudahan tahun mendatang ada yang mensponsori sunatan massal ini mas.' Pungkasnya.(*)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun