Mohon tunggu...
Praditya Ewangga
Praditya Ewangga Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Blogger

Kabarin.co.id

Selanjutnya

Tutup

Financial

7 Ide Bisnis Jualan Online

19 Januari 2023   21:57 Diperbarui: 19 Januari 2023   22:00 159
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

7 Ide Bisnis Jualan Online 

Ide Bisnis Jualan Online -- Ide bisnis selalu menjadi peluang yang di cari-cari banyak orang, apa lagi kalangan entrepreneur yang gak mau ketinggalan cuan.

Terlebih lagi mengenai ide bisnis online, yang selalu berkembang dan ada saja ide-ide baru yang dapat dikembangan menjadi sebuah usaha menjanjikan.

Salah satunya yaitu ide bisnis jualan online, ide bisnis ini selalu menjadi buruan para seller setiap kali mereka melakukan riset produk. Sebagai referensi, simak beberapa ide bisnis jualan online terbaru 2023 kali ini.

1. Tren Clothing

Salah satu ide bisnis jualan yang dapat Anda coba adalah tren clothing (pakaian dan busana) yang sedangan hits di kalangan #OOTD (Out Fit Of The Day).

Tren clothing adalah waktu dimana sebuah produk fashion laris manis di pasaran karena desain dan modelnya yang sedang trendi di kalangam fashionable terlebih lagi selebgram.

Anda bisa menjual produk tren clothing untuk memperoleh omset yang sangat cepat, ide bisnis jualan online ini sangat menjanjikan. Namun, Anda perlu selalu update tentang fashion agar tidak ketinggalan nyetock.

2. Tas Wanita

Ide bisnis jualan online selanjutnya adalah tas wanita, mengapa ? Kini banyak sekali model tas wanita dengan bahan yang minimalis dengan model yang modernis.

Kedua hal tersebut menyebabkan harga dari produk tas wanita ini menjadi cukup tinggi walaupun kualitas produknya standar.

Anda dapat melihat contoh-contoh tas wanita yang sedang laris di pasaran saat ini seperti tote bag, sling bag miniso, tas selempang, dan masih banyak lagi.

3. Produk Kecantikan

Produk kencatikan menjadi ide bisnis jualan yang selalu aktif di minati, walau di dominasi besar oleh perempuan. Produk kecantikan akan terus diburu oleh banyak wanita untuk kebutuhan sehari-hari atau bulanan.

Seperti yang Anda ketahui bahkan seorang wanita lebih memilih untuk membeli skincare untuk pengeluaran dibandingkan untuk membeli kebutuhan pokok, untuk itu ide jualan ini sangat menjanjikan.

4. Casing Hp

Casing hp menjadi ide bisnis jualan yang cukup unik, pasalnya sekarang banyak sekali casing hp yang di buat tampil menarik.

Model casing hp yang banyak diminati yaitu berbahan hardcase dan juga softcase. Lalu desainnya sendiri seperti batik, kartun, ilustrasi, dan juga vektor lainnya.

Walau produknya sederhana, tapi peminatnya selalu ada. Jadi Anda ide bisnis jualan ini dapat Anda coba, dengan pemasaran yang mudah di toko online akan membuat lebih cepat menemukan pembeli.

5. Phone Stand/Bracket

Phone Stand atau Bracker adalah sebuah aksesoris ponsel yang berfungsi untuk meyangga atau membuat ponsel dapat tetap pada posisi yang sama.

Fungsinya sama seperti stand untuk kamera, namun ukurannya saja yang lebih mininalis karena biasa digunakan untuk keperluan pribadi seperti melakukan foto, selfie, merekam, menonton film, dan sebagainya.

Produk ini sedang banyak dipasarkan di media sosial seperti tiktok, instagram, dan facebook. Harganya sendiri sangat murah hanya Rp.10.000 rupiah saja, sehingga Anda masih memiliki peluang untuk bersaing baik berjualan langsung ataupun melalui online di e-commerce.

6. Masker Wajah

Mungkin ide bisnis jualan online ini masuk dalam kategori produk kecantikan, namun agar membantu Anda supaya lebih spesifik lagi ke produknya masker wajah merupakan salah satu pilihan.

Masker wajah ini digunakan untuk perawatan kulit wajah, biasanya untuk mengatasi komedo, kerutan, jerawat, dan mengencangan kulit.

Untuk produknya juga bervariasi seperti yang pernah Anda dengan saitu masker wajah yang berbahan beras, kopi, teh, jelly, dan masih banyak lagi.

7. Alat Perawatan Diri

Alat perawatan diri adalah alat berukuran kecil -- hingga sedang yang sering Kita gunakan seperti gunting kuku, korek kuping, pemancung hidung, dan masih banyak lagi.

Ide bisnis jualan ini patut Anda coba, karena produk-produk ini masih cukup jarang di pasaran terlebih lagi di e-commerce juga masih sedikit seller yang menjual produk seperti ini.

Mengetahui produknya masih jarang ditemukan secara online dapat menjadi sebuah peluang untuk Anda.

Itulah beberapa daftar ide bisnis jualan online yang patut Anda coba, beberapa diantaranya masih memiliki peluang besar untuk bersaing. Sebenarnya masih banyak lagi, untuk itu tetap stay dan untuk menunggu ide bisnis jualan online lainnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun