Ceritakan bagaimana keadaan ruang kelas yang aman dan nyaman untuk belajar dari sudut pandang Anda. Mengapa ruang kelas yang Anda ceritakan tersebut dianggap aman dan nyaman?
Menurut saya ruang kelas yang aman dan nyaman untuk belajar adalah ruangan yang memiliki aspek kerapihan dan kebersihan, kenyamanan, fasilitas pembelajaran yang memadahi dan terawat, pengaturan fisik ruangan kelas yang baik, tersedianya media pembelajaran di dalam ruangan kelas, sirkulasi udara yang lancar dan jauh dari kebisingan.
Menurut saya aspek-aspek ruang kelas yang aman dan nyaman yang saya kemukakan diatas sangat aman dan nyaman karena dengan kerapihan dan kebersihan dalam ruangan kelas akan menciptakan suasana yang kondusif untuk kegiatan belajar mengajar di dalam ruangan kelas. Maksud dari kenyamanan adalah kursi dan meja dari guru dan peserta didik sangat nyaman digunakan artinya kursi dan meja tersebut tidak boleh rusak.Â
Maksud dari fasilitas pembelajaran yang memadahi dan terawat adalah dalam ruangan kelas tersebut mempunyai buku-buku, papan tulis, spidol, dan lcd proyektor dan harapannya semua fasilitas pembelajaran tersebut terawat dengan baik.Â
Pengaturan fisik ruangan kelas artinya menata ruang kelas dengan baik seperti mengatur bangku dan meja peserta didik kedalam bentuk belajar kelompok dan belajar individu yang rapih penataan buku-buku yang rapih dan penataan media pembelajaran yang rapih.
 Tersediannya media pembelajaran di dalam ruangan kelas artinya dalam kegiatan pembelajaran guru diharapkan harus bisa kreatif untuk menciptakan media pembelajaran tujuan dari menciptakan media pembelajaran tersebut agar membantu peserta didik dalam memahami materi pembelajaran dan media pembelajaran tersebut ditempatkan di dalam ruangan kelas dalam keadaan rapih.
 Sirkulasi udara yang lancar, jendela harus dibuka agar udara segar bisa masuk ke dalam ruangan kelas, udara yang bagus dan segar akan membantu guru dan sisiwa untuk tetap focus dalam pembelajaran. Jauh dari kebisingan, ketika ruangan kelas jauh dari kebisingan, hal ini memungkinkan peserta didik dan guru akan focus pada kegiatan pembelajaran.
Apa saja aspek yang membuat ruang kelas tersebut menjadi aman dan nyaman?
Aspek-aspek yang membuat ruangan kelas aman dan nyaman adalah sebagai berikut:
- Kerapihan dan kebersihan
- Kenyamanan
- Fasilitas pembelajaran yang memadahi dan terawat
- Pengaturan fisik ruangan kelas yang baik
- Tersedianya media pembelajaran di dalam ruangan kelas
- Sirkulasi udara yang lancar
- Jauh dari kebisingan
Setelah Anda memaparkan pendapat Anda mengenai ruang kelas yang aman dan nyaman, apakah ruang kelas Anda ketika berada di bangku sekolah sudah sesuai dengan aspek yang Anda tuliskan di atas?
Ruangan kelas ketika saya masih SD dari kelas 1 sampai kelas 6 belum sesuai dengan aspek ruangan yang aman dan nyaman yang saya tulis diatas, hal ini dikarenaakan dalam ruangan kelas saya dulu ketika saya masih duduk di bangku SD hanya memuat beberapa aspek saja seperti aspek kerapihan dan kebersihan, kenyamanan, sirkulasi udara yang lancer.Â