Mendengar dalam Keramaian Jalan
Yudha Adi Putra
13/07/2022
13:38
Semut berlarian mencari apa yang mereka inginkan
Aku terkulai lemas menatap dupa yang mengepul asapnya
Ada bunga palsu yang berwarna kuning
Kepulan asap dupa mengenainya
Siang hari terlalu sepi untuk seorang diri
Menikmati bacaan demi halaman
Harapan demi kehidupan
Sebenarnya tidak terlalu dapat menikmati
Paling tidak semua terjadi dan terlalui
Apa yang lebih baik dari selesai ?
Tidak pernah memulai
Langkah demi langkah berdatangan
Ada juga yang memakai kendaraan
Semua dengan buruan kepentingan masing-masing
Kalau bisa secepatnya bukan ?
Atau kenapa tidak demikian
Dalam tatapan dan senyuman
Ada nilai yang mau dibagikan
Semoga menguatkan dalam perjalanan ini
Targer demi target
Apakah ?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H