Si Usro adalah representasi dari pelanggan yang "bossi". Pelanggan yang seperti ini kalau datang inginnya dihormati, kalau perlu semua orang nunduk-nunduk.Â
Menghadapi pelanggan seperti ini customer care diusahakan untuk tidak banyak bicara. Jika masih dalam batas kewajaran, keinginan pelanggan cepat-cepat dipenuhi. Jika tidak, maka penolakan harus dengan cara yang bijak kalau perlu kita bersikap seperti ketakutan.Â
Si AA adalah representasi dari pelanggan yang santai. Pelanggan yang seperti ini sih mudah. Ngobrol dengan mereka bebas saja. Karena biasanya pelanggan seperti ini tidak serumit pelanggan yang lain. Bagi mereka, prinsipnya "yang penting beres".Â
Pelanggan seperti ini bahkan datang hanya untuk ngobrol saja walaupun mereka datang hendak mengeluhkan produk yang mereka beli.Â
Si Selsa adalah representasi dari pelanggan yang suka mengalah. Pelanggan seperti ini walau kecewa, namun jika mendapatkan penjelasan yang baik meski penjelasan itu sederhana akan cepat terobati kekecewaan mereka.Â
Apalagi jika diberikan bonus sebagai pelipur lara kekecewaan, mereka biasanya akan menjadi pelanggan yang setia. Bagaimana, sudah faham bukan?Â
Oh iyah, hati-hati dengan yang namanya pelanggan teroris. Apa itu pelanggan teroris? Dia adalah seorang pelanggan yang kecewa lalu berkoar-koar kemana-mana, bisa di sosial media, media cetak dan laen sebagainya. Mati satu tumbuh seribu kalau menemukan pelanggan seperti ini. Yang kecewa satu, yang tau atau baca bisa ribuan. Berbahaya bukan?Â
Oleh karena itu untuk menghindari yang namanya pelanggan teroris, tidak ada salahnya kita belajar kepada waria dan PSK. Waria dengan slogannya "kena gigi, uang kembali." Sedangkan PSK dengan slogannya "Anda puas, saya lemas". Slogan yang menandakan bahwa kepuasan pelanggan adalah nomor satu bagaimanapun caranya. Bukan begitu?
Baca juga: Cara Menerima Telepon yang Baik
Salam.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H