Inovasi formative feedback berbantuan komputer membuka peluang dan potensi besar untuk menciptakan suasana belajar yang lebih efektif dan terukur. Feedback yang diberikan mampu menciptakan suasana belajar dua arah dan terjadi interaksi serta pertukaran pikiran dengan baik. Siswa tidak hanya menerima materi dari guru, tetapi secara aktif terlibat langsung dalam proses memahami dan memperbaiki pemahaman mereka.
Uji coba dilakukan untuk mengukur tingkat efektivitas media formative feedback dalam pelaksanaan pembelajaran fisika. Hasil uji coba menunjukkan bahwa formative feedback yang diberikan dapat mengubah dan memperbaiki pemahaman siswa ke arah yang lebih baik. Siswa lebih mudah memahami materi berdasarkan penjelasan yang diberikan dalam media formative feedback. Hal ini berarti media formative feedback berbantuan komputer layak diterapkan dalam kelas dan disebarluaskan dalam skala yang lebih luas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H