Brebes - Puluhan mahasiswa melalui kuliah online menerima ilmu jurnalistik yang diampu oleh Dosen Ilmu Komunikasi dan Organisasi. Mereka belajar tentang apa itu citizen jurnalism. Dimana seorang warga adalah pewarta, dan setiap warga boleh mempublikasikan informasi kejadian yang terjadi di masyarakat, semakin cepat mereka membuat pemberitaan dan mempublikasi dimedia sosial, maka semakin banyak informasi yang didapat dari masyarakat secara luas.Â
Demikian disampaikan oleh Dosen Pengampu Mata Kuliah Ilmu Komunikasi dan Organisasi  Bahrul Ulum disela-sela menyampaikan perkuliahan melalui zoom meeting. Senin (05/11/2022).Â
Ulum menambahkan, peran warta dalam mempublikasikan berita itu menjadi penting, pasalnya mereka itu paham terlebih dahulu, kemudian mereka juga harus dibekali ilmu jurnalistik melalui pemahaman tentang menulis reportase pemberitaan dengan kaidah penulisan berita 5W+1H.Â
" Agar warga tidak dalam memberitakan kejadian dalam bentuk berita, maka mereka harus belajar dulu tentang cara penulisan dengan standar 5W+1H, agar mereka tidak kejabak dalam pemberitaan yang hoak, ataupun berpotensi pada pencemaran nama baik," tambahnya.Â
Salah satu mahasiswa Politeknik Mitra Karya Mandiri Ketanggungan Ahmad Zaky mengatakan, terima kasih atas pembelajaran ilmu jurnalistik melalui topik pembelajaran perkuliahan citizen jurnalism.Â
" Senang mendapatkan informasi bahwa setiap warga bisa menulis, mahasiswa berarti bisa berperan serta dalam upaya edukasi kepada masyarakat melalui tulisan kejadian dimasyarakat," pungkasnya.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H