Saat baru sampai di pintu gua, wisatawan pasti akan dibuat takjub. Tidak hanya melihat ruangan yang begitu luas, tapi juga bisa menikmati keindangan batuan stalaktit dan stalakmit yang besar dan kokoh. Ada juga yang kecil dengan bentuk yang indah.
Karena guat tersebut difungsikan sebagai vihara, maka ruangannya sangat bersih. Uniknya lagi, gua tersebut tidak gelap gulita. Sebab gua tersebut memiliki dua lubang di atasnya. Lubangnya sangat besar, yang memungkinkan sinar matahari menerobos masuk ke dalam gua. Jadi suasananya sangat terang.
Selain ada dua patung Budha yang cukup besar dan bangunan pagoda ukuran kecil, di dalam gua tersebut terdapat patung lainnya berjumlah 170 untuk ritual sesembahan. Selama di dalam gua, wisatawan bisa berkeliling menikmati ruang-ruang yang terbentuk dari batuan. Rasakan juga sensasi sinar matahari yang menerobos dari dua lubang di atas gua.
Menurut Ismail, pengunjung memadati objek wisata gua di Gunung luang biasanya pada hari libur, atau di akhir pekan. Selain turis lokal dan turis mancanegara, pengunjung yang datang berasal dari rombongan sekolah. Anak sekolah sering mendapat tugas, untuk mempelajari seluk beluk gua yang ada di puncak Gunung Luang.(Anwar Effendi)***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H