Memang yang menjadi daya tarik utama Floating Market, keberadaan Situ Umar yang cukup luas. Banyak aktivitas yang dilakukan di atas danau. Pengunjung bisa menyewa perahu untuk keliling danau. Sementara aktivitas jual beli terapung dilakukan di jembatan penghubung. Jembatan itu juga berfungsi tempat istirahat pengunjung sambil makan/minum. Pembeli bersantai di jembatan dan penjaja makanan/minuman berada di danau sisi jembatan.
Sebelum ke lokasi utama, jual beli di atas danau, wisatawan bisa berkeliling dan akan menjumpai spot-spot foto yang menarik. Bisa foto duduk di tepi danau, bergaya di pohon-pohon dengan aneka lampion, rumah-rumah unik yang terbuat dari daun kelapa, dan ada juga area yang dibangun sejumlah kota bergaya Eropa.
Untuk mengelilingi kawasan Floating Market seluas 7 hektare, wisatawan pastinya akan capek. Tapi itu tidak perlu khawatir, karena di setiap kawasan disediakan saung-saung bergaya khas Tatar Parahyangan untuk beristirahat.
Siapkan saja fisik yang prima. Seusai transaksi di pasar terapung, wisatawan bisa mengunjungi bagian belakang Floating Market. Di sana tersedia area semacam area pertanian. Mulai bentuk sawah lengkap dengan tanaman padi, ada juga ladang palawija. Wisatawan bisa bergaya ala petani misalnya di lumbung (penampungan) jagung. Peralatan pertaniannya pun sudah disediakan.
Wisatawan yang membawa anak-anak juga akan merasa senang, karena ada dua tempat favorit. Pertama anak-anak bisa berkunjung ke semacam kolam dengan banyak binatang angsa. Angsa hilir mudik di air, sebagian lagi mengeringkan diri di tepi kolam. Dijamin anak-anak pasti senang bisa menyaksikan angsa dalam jumlah banyak.
Tapi ada lagi yang menarik buat anak-anak, yakni taman kelinci. Kalau bercengkerama dengan angsa sangat terbatas, maka bermain-main dengan kelinci bisa lebih seru. Anak-anak bisa mengejar kelinci yang berkeliaran di sana. Ada juga kelinci yang jinak. Beli saja wortel agar sekalian bisa memberi makan kelinci-kelinci di sana.
Biar mata terpuaskan, jangan lewatkan juga mengunjungi Rainbow Garden di kawasan Floating Market. Kawasan tersebut merupakan kebun bunga dengan aneka warna. Saking banyaknya jenis bunga dan warnanya beraneka ragam, seolah menyerupai pelangi.
Pokoknya selama di Floating Market dijamin kenyang semuanya. Kenyang perut, kenyang mata, dan kenyang hati.(Anwar Effendi)***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H