Mohon tunggu...
Pecandu Sastra
Pecandu Sastra Mohon Tunggu... Wiraswasta - Jurnalis dan Penulis

.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Lebih Dekat Dengan Tiga Sosok Puteri Indonesia 2023

24 Mei 2023   22:09 Diperbarui: 27 Mei 2023   08:15 747
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dari kiri ke kanan, Yasinta (Jawa Timur), Farhana (Jawa Barat),  dan Lulu (Lampung). Sumber: instagram/officialputeriindonesia

 

Perhelatan pemilihan Puteri Indonesia 2023 telah usai digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan pada Jum'at, 19 Mei 2023 lalu.

Setelah menjalani masa pra-karantina di Jakarta dan Lampung, serta karantina di The Westin Hotel Jakarta kurang lebih tiga minggu. Perwakilan Provinsi Jawa Barat, Farhana Nariswari Wisandana terpilih sebagai juara pertama; Puteri Indonesia (PI) 2023, mengungguli 44 finalis lainnya dari 34 provinsi.

Disusul oleh perwakilan Provinsi Jawa Timur, Yasinta Aurelia di posisi kedua sebagai Puteri Indonesia Lingkungan (PIL) 2023, dan wakil Provinsi Lampung, Lulu Zaharani Krisna memperoleh posisi ketiga sebagai Puteri Indonesia Pariwisata (PIP) 2023.

Ketiganya masing-masing akan mewakili Indonesia di kontes kecantikan internasional tahun 2023 dan 2024. Farhana akan berlaga di Miss Internasional 2023 yang akan dilaksanakan pada bulan Oktober mendatang di Jepang. Sedangkan Yasinta akan bertanding pada pemilihan Miss Supranational 2023 pada Juni mendatang di Polandia. Lalu, Puteri Indonesia Pariwisata, Lulu Zaharani akan mewakili Indonesia di ajang Miss Charm 2024 pada bulan Maret mendatang.

Sebelum menyaksikan mereka berlaga di kontes kecantikan internasional dengan membawa dan memperkenalkan budaya, pariwisata, dan adat Indonesia di kancah internasional, mari kita mengenal lebih dekat dengan ketiganya.

1. Puteri Indonesia 2023

Farhana Nariswari Wisandana, S.Ked atau lebih akrab disapa Farhana lahir di Bandung, 28 Mei 1996 dan saat ini berusia 26 tahun. Ia merupakan wakil Provinsi Jawa Barat yang lulus audisi pusat di Graha Mustika Ratu, Jakarta. Memiliki tinggi badan 175 cm dan berat badan 52 kg. Dara yang merupakan dokter muda lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran ini memiliki proyek atau advokasi sosial yang diberi nama "Reproductive Health Education" yaitu sebuah advokasi yang  fokus utama memberikan edukasi Hak dari Kesehatan Seksual dan Reproduksi untuk perempuan, khususnya remaja yang ada di Jawa Barat.

Program tersebut bertujuan agar perempuan  di Jawa Barat lebih bisa mendapatkan kesetaraan dalam pemenuhan hak-hak mereka dan dapat dengan mudah mengakses hal-hal tersebut sepenuhnya. 

Adapun prestasi yang pernah Farhana raih sebelumnya; 1st Runner Up Puteri Indonesia Jawa Barat 2022, Juara 1 Mojang Jajaka Kota Bandung  2019, Juara 1 Putera Puteri Padjajaran 2018, IFMSA Delegation for Commision on Population and Development United Nations Headquarters 2019.  IFMSA Professional Exchange in Neurology Departement. La Zapiensa University of Rome 2018.  Project Officer of "Dari Ukhti Untuk Ukhti", Reproductie Health Education for Muslim School Students. Funded by Rutgers Padjadjaran University and Anthorophile Network. AFS Italy Year Program Alumni to Palermo, Italy 2014. Chair of FPCI MUN - UNSC Chamber 2018, TOP 5 Best Speaker AMSA Indonesia Debate Championship 2018. 

Sumber: Instagram DPIDAMU
Sumber: Instagram DPIDAMU

2. Puteri Indonesia Lingkungan (PIL) 2023

Yasinta Aurelia, dara yang akrab disapa Yasinta ini lahir di Surabaya, 2 Oktober 2003 dan saat ini berusia 19 tahun. Ia terpilih sebagai Puteri Indonesia Jawa Timur pada pemilihan daerah  di Surabaya. Memiliki tinggi badan 174 cm dan berat badan 50 kg. Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur ini tengah menjalankan advokasinya "Save Street Child" proyek sosial yang berfokus pada pemberdayaan yang menaruh kepedulian akan berbagai hak yang tidak dapat diperoleh  anak jalanan dan kaum marjinal yang berada di Sidoarjo, terutama dari sisi pendidikan. Program ini memiliki tujuan utama untuk mewujudkan pemerataan pendidikan bagi anak jalanan agar mereka terus bersemangat mengejar masa depan yang lebih baik. 

Adapun prestasi yang Yasinta torehkan, diantaranya; Wakil II Yuk Sidoarjo, Jawa Timur 2020, Profesional Models of AM Models, Volunteer in "Save Street Child" Sidoarjo, Jawa Timur (@sschildsidoarjo.)

Sumber: Instagram/DPIDAMU
Sumber: Instagram/DPIDAMU
Sumber: Instagram/DPIDAMU
Sumber: Instagram/DPIDAMU

3. Puteri Indonesia Pariwisata (PIP) 2023

Bernama lengkap Lulu Zaharani Krisna Widodo atau akrab disapa Lulu, lahir di Bandar Lampung pada 16 Desember 2003. Di usianya yang baru menginjak 19 tahun, ia terpilih sebagai perwakilan Provinsi Lampung di ajang Puteri Indonesia melalui pemilihan daerah. 

Memiliki tinggi badan 175 cm dan berat badan 55 kg. Mahasiswi Ilmu Komunikasi Universitas Bandar Lampung (UBL) ini tengah disibukkan dengan aktivitas sosialnya yaitu "Buling - Buku Keliling,"  advokasi yang berfokus pada peningkatan minat baca atau literasi pada anak yang ada di Lampung. Program ini berkolaborasi dengan relawan  yang ada dan juga pemerintah setempat, dengan tujuan mencerdaskan bangsa mulai dari anak yang berada di sekolah dasar hingga menengah.

Lulu pernah menjadi bagian dari Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Provinsi Lampung tahun 2019, Juara II kompetisi Basket Provinsi Lampung 2018. Winner O2SN Cabang Olahraga Renang 2020, Muli/Duta Wisata Kabupaten Tulang Bawang 2022, Muli/Duta Wisata Provinsi Lampung 2022, Duta Pariwisata Lampung 2022, dan  1st Runner Up Duta Pariwisata Indonesia 2022.

Sumber: Instagram/DPIDAMU
Sumber: Instagram/DPIDAMU

Semoga ketiga Puteri Indonesia 2023 yang baru saja terpilih ini dapat menorehkan prestasi gemilang di kancah internasional dan menjadi representatif bagi Indonesia di ajangnya masing-masing. Selamat dan semangat bertransformasi puteri.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun