Mohon tunggu...
Pebrianita Pebrianita
Pebrianita Pebrianita Mohon Tunggu... Ahli Gizi - Guru Fisika SMA

Saya guru fisika SMA

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Jurnal Refleksi Pembelajaran Fisika PPG Daljab 2023

24 November 2023   21:25 Diperbarui: 24 November 2023   21:48 3208
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

LK-2. Jurnal Refleksi PPL PPG Daljab

Pada tugas ini Anda diminta untuk menuliskan jurnal refleksi terhadap pembelajaran sebelum mengikuti PPG Dalam Jabatan dan setelah mengikuti Pendalaman Materi dan Pengembangan Perangkat Pembelajaran. Sila ikuti langkah berikut ini untuk membantu Anda dalam menuliskan jurnal refleksi (LK-1).

Pilihlah salah satu pembelajaran yang merupakan rencana aksi yang telah dirancang pada langkah 6 pada MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran.

Deskripsikan setiap kolom dari jurnal refleksi.

Lakukan analisis terhadap pembelajaran yang telah dilaksanakan. Untuk analisis kegiatan, kaitkan hal-hal yang berjalan dengan baik dan hal-hal yang masih menjadi tantangan saat pembelajaran berlangsung dengan teori yang dipelajari saat pendalaman materi.

Produk refleksi pada PPL PPG Daljab diserahkan sebanyak 1x untuk siklus 1, 1x untuk siklus 2, dan 1x untuk keseluruhan siklus. Jadi total produk refleksi adalah 3 dokumen.

Nama Mapel

FISIKA

Tempat Pelaksanaan

SMA Negeri 2 Merangin

Waktu Pelaksanaan

Selasa, 14 November 2023 Jam 12.00 s/d 13.30 Wib

Nama Mahasiswa

PEBRIANITA

Nama Guru Pamong

WIWIN ANTARIYANI, S.Pd, M.Pd

Nama Dosen

Dra. NURULWATI, M.Pd CIT

Deskripsi Kegiatan Inovasi Pembelajaran

(Apakah topik dan tujuan yang Anda diajarkan? Inovasi apakah yang Anda lakukan? Mengapa Anda memilih metode tersebut sebagai inovasi pembelajar di kelas Anda?)

Topik yang saya ajarkan pada pembelaran ini adalah tentang Tekanan Hidrostatis

Dengan menggunakan Model Discovery Learning, metode eksperimen, tanya jawab, presentasi dan diskusi serta menggunakan pendekatan saintifik diharapkan peserta didik dapat : Mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi tekanan hidrostatis, merumuskan persamaan tekanan hidrostatis, menghitung tekanan hidrostatis, menganalisis fenomena hidrostatis dalam kehidupan sehari-hari, menyimpulkan hasil praktikum tekanan hidrostatis.

Pada praktik pengalaman lapangan kali ini setelah melalui tahapan-tahapan identifikasi masalah, eksplorasi penyebab masalah, hingga menetapkan solusi dari permasalahan yang dipilih dengan melakukan inovasi menggunakan pendekatan, model dan metode pembelajaran yang tepat, yaitu dengan menggunakan pendekatan Saintifik, model pembelajaran Discovery Learning (DL), dan metode tanya jawab, eksperimen, diskusi dan presentasi.

Model Discovery Learning dipilih menjadi inovasi dalam pembelajaran karena pada model discovery Learning peserta didik aktif terlibat dalam proses penemuan dan konstruksi pengetahuan, dengan langkah-langkah : Pemberian ransangan, identifikasi masalah, pengumpulan data, pengolahan data, pembuktian dan menarik kesimpulan.  Model discovery Learning memiliki kelebihan yaitu melibatkan eksplorasi, tanya jawab dan pengalaman langsung karena peserta didik disini melakukan eksperimen secara langsung. Peserta didik diberi kebebasan untuk menemukan konsep dan prinsip secara mandiri dan guru berperan sebagai fasilitator. Pada pembelajaran ini saya menggunakan inovasi di bidang Teknologi ( IT ) dengan menggunakan gambar dan vidio melalui canva yang saya tayangkan menggunakan laptop dan proyektor, dengan link https://docs.google.com/presentation/d/1fn-2O1oYgey5LCApRjaDYe374N_E3Ovm/edit?usp=sharing&ouid=113232025569664617039&rtpof=true&sd=true 

Saya memilih metode dan model tersebut karena saya yakin sesuai dengan karakteristik materi dan kondisi lingkungan sekolah akan berdampak positif terhadap hasil pembelajaran.

Hal Baik/Manfaat dari Inovasi Pembelajaran

(Hal-hal baik/manfaat apakah yang dirasakan oleh Anda dan siswa/i Anda saat inovasi pembelajaran berlangsung? Mengapa dan kaitkan alasannya dengan materi yang dipelajari pada MK Pendalaman Materi)

Terdapat beberapa hal-hal baik/ yang dirasakan peserta didik dalam pembelajaran berlangsung setelah penerapan inovasi seperti :

Meningkatkan pemahaman mendalam pada peserta didik, Pada pembelajaran ini peserta didik cenderung memahami konsep secara lebih mendalam tentang materi tekanan hidrostatis  yang menekankan pada penemuan sendiri dan memungkinkan peserta didik untuk mengaitkan informasi baru dengan pengetahuan yang sudah dimilikinya.

Meningkatkan kemampuan Pemecahan Masalah, Melalui hasil pembelajaran yang dilakukan, sejauh mana peserta didik telah memahami materi terebut karena peserta didik perperan aktif dan terlibat langsung dalam mencari solusi dan menghadapi permasalahan tersebut.

Meningkatkan kreativitas peserta didik karena pada pembelajaran discovery learning peserta didik memiliki peran yang lebih aktif dalam menemukan konsep dan pengetahuan khususnya pada materi tekanan hidrostatis

Meningkatkan kemandirian belajar peserta didik

Meningkatkan motivasi peserta didik

Pengingatan  daya ingat yang lebih lama pada peserta didik

Terdapat beberapa hal-hal baik/ yang dirasakan oleh saya sebagai pendidik saat pembelajaran berlangsung setelah penerapan inovasi yaitu dapat meningkatkan efektivitas pengajaran sehingga dapat merangsang kreativitas peserta didik dan dapat menciptakan lingkungan pembelajaran yang lebih bermakna, saya sebagai guru juga dapat merasakan kebebasan untuk merancang kegiatan yang lebih kreatif  sehingga dapat memfasilitasi proses penemuan masalah peserta didik.

Hal-hal baik atau manfaat ini terjadi karena Inovasi dalam pembelajaran memiliki potensi untuk menciptakan pengalaman pembelajaran yang lebih bermakna, mendalam, dan relevan bagi siswa. Hal-hal baik ini berkontribusi pada perkembangan siswa sebagai pembelajar yang komprehensif dan mempersiapkan mereka untuk tantangan dalam kehidupan nyata.

Tantangan/Masalah yang Dihadapi dari Inovasi Pembelajaran

(Tantangan/masalah apakah yang Anda hadapi saat inovasi diimplementasikan pada pembelajaran? Mengapa dan kaitkan alasannya dengan materi yang dipelajari pada MK Pendalaman Materi)

Tantangan / masalah yang saya hadapi saat inovasi diimplementasikan pada pembelajaran yaitu :

Dalam proses pembelajaran saya sebagai guru harus dapat mendukung peserta didik untuk lebih aktif dalam pembelajaran, menumbuhkan rasa ingin tahu, membuat suasana pembelajaran menjadi menarik, membuat peserta didik memiliki motivasi belajar yang baik, membangun pengetahuan peserta didik, serta mampu membuat peserta didik lebih aktif dan terbiasa menyelesaikan soal-soal dalam proses pembelajaran.

Dalam proses pembelajaran yang saya lakukan pada siklus dua ini terdapat juga tantangan/ masalah dalam hal sarana dan prasarana, dimana di sekolah saya masih terbatasnya alat dan bahan dalam melaksanakan praktikum, pada hal ini saya melaksanakan praktikum tentang tekanan hidrostatis

Jaringan internet yang masih terbatas, karena di sekolah kami masih belum seluruh kelas menggunakan jaringan internet, masih menggunakan jaringan internet di lokasi tertentu saja. Ini menjadi tantangan bagi saya selaku pendidik

Dalam hal penggunaan waktu : saya sebagai guru masih sering kali merasa terbatas oleh kurangnya waktu yang tersedia untuk merencanakan dan melaksanakan inovasi dalam pembelajaran.

Solusi Pemecahan Masalah

(Adakah solusi yang Anda lakukan untuk memecahkan masalah yang hadapi pada penerapan inovasi pembelajaran? Apakah berjalan lebih baik? Mengapa dan kaitkan alasannya dengan materi yang dipelajari pada MK Pendalaman Materi)

Solusi yang saya lakukan dalam memecahkan massalah tersebut yaitu

Agar proses pembelajaran dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan tujuan pembelajaran, saya selaku pendidik harus bisa mempersiapkan perangkat pembelajaran dengan baik dan menarik. Perencanaan yang baik ini akan membantu memastikan bahwa pembelajaran dapat berjalan dengan lancar dan efisien dalam mengatasi segala tantangan yang ada dalam proses pembelajaran. Dan juga untuk membuat siswa lebih aktif di kelas saya sebagai guru akan memberikan soal-soal di LKPD secara berkelompok,  kemudian mengaitkan materi yang di bahas dengan kehidupan sehari-hari yang dapat membuat peserta didik menjadi lebih aktif dan berpikir kritis.

Dengan cara menggunakan lingkungan sekitar sebagai media untuk mendukung proses belajar mengajar dan pemahaman siswa yang baik dalam memahami materi pembelajaran, seperti dengan memberikan contoh kongkret yang ada disekitar sebagai media inovasi pembelajaran fisika

Saya juga membuat alat peraga dari barang-berang yang ada di sekitar seperti botol-botol bekas air mineral yang saya gunakan untuk alat praktikum pada materi Tekanan Hidrostatis, powerpoint interaktif untuk menampilkan konsep pembelajaran yang mudah dipahami oleh siswa dan juga saya menyisipkan video dalam power point tersebut.

Agar proses pembelajaran berjalan dengan baik saya menggunakan jaringan dari hotspot pribadi saya, yang digunakan ketika menayangkan vidio pembelajaran. Dengan menerapkan hal tersebut dengan tidak ketergantungan pada fasilitas sekolah, pembelajaran juga dapat berjalan dengan baik dan juga dapat meningkatkan rasa ingin tahu oleh siswa dalam pembelajaran.

Dalam hal penggunaan waktu : yang saya lakukan sebagai pendidik agar proses pembelajaran bisa sesuai dengan yang diharapkan adalah merencanakan penjadwalan yang efisien agar proses pembelajaran bisa tercapai dengan baik.

Rencana Tindak Lanjut

(Apakah rencana tindak lanjut (RTL) untuk menjadikan inovasi pembelajaran Anda berjalan lebih baik ke depannya?)

Setiap program yang sudah selesai dilaksakan selalu membutuhkan Rencana Tindak Lanjut (RTL), hal tersebut merupakan salah satu langkah bagi keberlangsungan suatu program dalam pembelajaran. dengan adanya RTL akan lebih memudahkan dalam mengiplementasikan program kedepannya. Berikut adalah Rencana Tindak Lanjut (RTL) yang akan dilaksanakan kedepannya :

Menerapkan perubahan dalam praktik pengajaran : dengan cara menerapkan  perubahan yang relevan dalam praktik pengajaran berdasarkan pengalaman pembelajaran yang sudah ada dengan menerapakan pendekatan yang baru, metode     pengajaran yang inovatif dan juga strategi yang efektif.

Terus belajar dalam pengembangan diri : dengan cara selalu terbuka untuk pembelajaran baru dan pengembangan diri dengan mengikuti pelatihan atau program pengembangan lainnya yang relevan dengan bidang study Fisika

Membiasakan peserta didik dengan memberikan tugas-tugas kelompok untuk diselesaikan bersama

Belajar  mandiri untuk mencari berbagai macam sumber pelajaran yang relevan dengan materi fisika

Daftar Pustaka

Tirta Linda 2018 (dalam Mubarokah, 2017)

https://ojs.unm.ac.id/semnasbio/article/viewFile/10649/6262 

Novehasanah (2016) https://novehasanah.blogspot.com/2016/06/kelebihan-kekurangan-discovery-learning.html 

https://www.detik.com/bali/berita/d-6411929/discovery-learning-adalah-pengertian-manfaat-dan-penerapannya 

Muhammad Hasibullah Ridwan (2022) "Penerapan Model Pembelajaran Inovatif Untuk Meningkatka Kompetensi Siswa" jurna tarbiyatuna, Vol . 2 No. 2 Januari 2022:150

Sugiono. (2017). Evaluasi Pendidikan. Alfabeta.

Huda, M. (2017). Model Pengajaran dan Pembelajaran. Yogyakarta: Pustaka Belajar

Merangin,  22  November 2023

Dibuat olehDisetujui oleh

(PEBRIANITA)(WIWIN ANTARIYANI, S,Pd, M.Pd)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun