Mohon tunggu...
pcsukresna_
pcsukresna_ Mohon Tunggu... Seniman - freelancer/pengangguran sok sibuk

bebaskan dirimu

Selanjutnya

Tutup

Filsafat

Tahukah Kamu Jika Ada Tiga Agama Kristiani di Dunia?

29 Mei 2024   22:40 Diperbarui: 31 Mei 2024   12:28 90
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tahukah kamu jika di dunia ini ada tiga agama Kristiani yang eksis. Banyak orang yang salah persepsi mengenai ketiga agama Kristiani ini. Banyak orang mengira ketiga agama Kristiani ini masih satu agama hanya beda aliran.   Tetapi yang sebenarnya adalah ketiga agama Kristiani ini benar-benar berbeda dan bukan satu bagian. 

Mungkin agak membingungkan bagi orang awam. Tetapi jika kita boleh membandingkannya dengan agama sebelah, fenomena ini hampir mirip dengan apa yang terjadi di dalam agama Islam. Contoh saja antara Islam Sunni dan Islam Syiah. Keduanya sama-sama menyebut dirinya Islam, tetapi secara bersamaan keduanya sama-sama menolak untuk disamakan, atau bahkan masing-masing pihak menyebut bahwa pihak lain bukan lah Islam. 

Hal sama juga terjadi antara ketiga agama Kristiani ini. Meskipun sama-sama disebut Kristiani, tetapi ketiganya sama-sama tidak mau disamakan. Ketiganya sama-sama menyatakan diri sebagai yang asli dan yang lain tidak asli. Ketiga agama Kristiani ini adalah Katolik, Protestan dan Ortodoks. 

Katolik terbagi menjadi dua yaitu: Katolik Latin dan Katolik Timur (Katolik Ortodoks). Orang-orang sering mengira Katolik Timur ini bagian dari Ortodoks, sementara itu sebenarnya bukan, perbedaan yang paling mendasar antara Katolik Timur dan Ortodoks adalah pengakuan terhadap kepemimpinan Paus. 

Ada perbedaan mendasar dalam hal ritus peribadahan antara Katolik Latin dan Katolik Timur. Katolik Latin beribadah dalam ritus Latin Roma. Sementara Katolik Timur, beribadah dalam ritus non-Latin seperti: Byzantine, Arab, Aramaik, Asyria. Tatacara peribadahan mereka juga sama persis seperti Ortodoks. Misa Kudus biasa disebut sebagai Liturgi Suci. 

Ortodoks terbagi menjadi dua juga yaitu Ortodoks Timur dan Ortodoks Oriental. Sementara itu meski sama-sama disebut Ortodoks, antara Ortodoks Oriental dan Ortodoks Timur tidak memiliki kesinambungan hirarki yang sama. Ortodoks Oriental berpusat di Gereja Ortodoks Koptik Oriental di Alexandria, Mesir. Sementara Gereja Ortodoks Timur berpusat di Konstantinopel, Istambul Turki dan Moskow, Rusia. 

Protestan terbagi lagi ke dalam banyak sekali aliran. Masing-masing aliran tidak berada dalam satu kesatuan hirarki. 

Indonesia hanya mengakui agama Katolik dan agama Protestan yang disebut Kristen sebagai agama resmi. Sementara itu, meski umat Ortodoks di Indonesia berkembang cukup signifikan, pemerintah Indonesia belum mengakui agama Ortodoks sebagai agama resmi. Untuk saat ini umat Ortodoks di Indonesia berada dibawah perlindungan Kementrian Agama Bimas Agama Kristen, dan menjadi anggota dari Persekutuan Gereja-gereja Indonesia. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun