Mohon tunggu...
Susy Haryawan
Susy Haryawan Mohon Tunggu... Wiraswasta - biasa saja htttps://susyharyawan.com eLwine

bukan siapa-siapa

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Ayo Ngompasiana dan Apa yang Mungkin Diperoleh

9 Februari 2019   20:56 Diperbarui: 9 Februari 2019   21:09 175
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dua hari ini ketika sedang  berbincang dalam perpesanan ada dua ajakan saya untuk rekan ikut di Kompasiana. Dua hari lalu, teman lama berbincang mengenai khabar, eh tiba-tiba minta tips menulis. Jawaban saya ayo Ngompasiana saja, di sana akan dapat dengan sendirinya tips, trik, guru dan segala tetek bengek menulis akan didapat.

Tadi, rekan mengatakan sedang mengikuti pelatihan jurnalistik. Langsung saya tantang, ayo aplikasikan ilmunya di Kompasiana. Buat apa pelatihan kalau tidak diwujudnyatakan dalam artikel. Dia takut mana bisa tulisannya ditayangkan. Saya jawab semua akan ditayangkan. Salah satu yang cukup berbeda dari Kompasiana adalah ini, kekuatan.

Beberapa hal yang bisa dipetik dari Kompasiana adalah;

Mendapatkan guru multi talenta, pengalaman, disiplin ilmu, dan berbagai-bagai latar belakang. Ini keuntungan yang tidak bisa didapat di manapun. Mengapa? Karena belajar langsung sambil mempraktekannya. Kebersamaan di dalam komentar dan saling kunjung itu dukungan dan pengajaran yang jarang ada di tempat lain, media lain cukup berbeda dinamikannya.

Ada piawai membuat kisah yang bisa mengharu biru. Ada yang menyenangkan jika membuat humor, satire yang membuat jengkel, atau analisis beragam kejadian. Ada yang piawai menuliskan wisata, kuliner, dan segala macam. Paket komplet, ala pasar pokoknya. Ini pasar bukan mall yang cenderung ekskusif, ya memang ada sih yang level mall itu.

Mau dagelan ala habul hingga serius ala diktat, ada yang cengegesan padahal materi berat, ada pula pelajaran berseri dari pakar asli, ataupun sok pakar juga ada. Paket komplet dan menyenangkan pokoknya.

Peluang langsung tayang, di mana media lain tidak demikian.Bagi pemula ini menguntungkan, karena akan membandingkan dengan tulisan-tulisan rekan Kners lain yang kemudian akan mengalir dan bisa melihat kelemahan dan kekuatan sendiri. Ini akan otomatis bisa menemukan pembacanya sendiri. Beberapa media erlu moderasi, kadang dikembalikan cukup lama. Membuat patah arang duluan, apalagi jika bicara tidak dapat apa-apa saja susah-susah.

Dinamika komentar yang jauh  lebih positif. Media lain, caci maki bahkan oleh orang yang sama sekali belum pernah menulis. Coba bayangkan orang tidak pernah menulis bisa mencaci maki yang menulis, pun media sosial juga demikian. Kompasiana jauh lebih kondusif dan itu sangat membantu. Satu dua akun tidak jelas nyinyir, tapi jarang pada akun baru, hanya akun  politik memang perlu jam terbang dulu, sebelum ke sana.

Berlatih sabar. Toh tidak semua orang senang dengan tulisan kita, ada saja satu dua yang memiliki sikap yang berbeda. Di sinilah pentingnya belajar itu, apalagi jika politik memanas. Jika tidak siap ada rekan Kners lain yang siap membantu menjawabkan, tidak usah takut dan gamang. Trik untuk menghindari emosional, jangan langsung jawab ketika mendapati komentar yang mencela atau membuat emosi. Tinggalkan saja dulu.

Mendapatkan banyak teman dan saudara, ini hal yang jauh lebih mendalam, jarang medsos memberikan peluang demikian. Kesamaan dalam kesenangan menulis, sering menjadi jembatan untuk memiliki komunitas lain, seperti dalam media percakapan, ada japri melalui email. Ini bisa berkembang ke mana-mana. Jaringan dan relasi itu penting.

Kesempatan memperkembangkan diri. Ada tahapan-tahapan yang awalnya membuat pengin. Hits yang banyak, label ijo, biru, HL dan hlt, itu jangan dianggap sepele, itu yang sudah lama banget. Awal-awal pasti ngiler ada hits sampai ratusan atau ribuan. Atau nongrong di HL, kapan ya nagkring di sana, atau kapan ya bisa biru. Ini lah ajang memacu diri untuk bisa seperti yang lain dan terlebih dulu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun