Mohon tunggu...
Bola

Jerman dengan Kutukan Juara Bertahan

28 Juni 2018   04:09 Diperbarui: 28 Juni 2018   10:02 588
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pertandingan penutup Grup F di Piala Dunia 2018 yang mempertemukan Jerman vs Korea Selatan dan Meksiko vs Swedia berakhir dengan hasil yang mengejutkan.

Jerman yang sangat membutuhkan kemenangan untuk dapat lolos ke babak selanjutnya turun dengan kekuatan penuh. Menggunakan formasi 4-2-3-1, der panzer mengambil inisiatif menyerang sejak menit awal untuk membuka keunggulan. 

Namun, sang lawan juga memberikan perlawanan yang sepadan dan mampu mengimbangi permainan juara dunia empat kali tersebut. Beberapa kali pemain Korea Selatan mengancam gawang Neuer melalui serangan balik yang dibangun. Jerman yang berada dibawah tekanan bermain dengan tidak lepas. 

Menuju pertengahan babak pertama, Jerman masih berupaya menemukan cara untuk menembus pertahanan Korea Selatan. Sayangnya, usaha anak asuh Joachim Low masih belum membuahkan hasil. Skor kacamata  bertahan hingga turun minum.

Pada jalannya babak kedua, Korea Selatan semakin percaya diri dan bermain dengan sangat baik ketimbang Jerman. Lini serang Korea yang diperkuat Heung Min Son terus mengancam gawang yang di kawal Manuel Neuer. 

Barisan pertahanan Korea Selatan melakukan tugasnya dengan sangat baik, kiper Negeri Ginseng tersebut beberapa kali melakukan penyelamatan yang sangat gemilang.

Kedua Negara saling melakukan jual beli serangan, tetapi hingga sepuluh menit terakhir waktu normal skor masi sama kuat 0-0.

Foto: team.dfb.de
Foto: team.dfb.de
Malapetaka Jerman datang pada masa injury time, alih-alih mencetak gol, sang juara bertahan  kecolongan pada menit 92' berawal dari sepakan pojok yang akhirnya dituntaskan oleh Young Gwon Kim. Gol tersebut membawa Korea Selatan unggul 1-0.

Harapan Jerman untuk lolos ke fase berikutnya semakin sirna setelah dipertandingan lain Grup F, Meksiko yang perkasa di dua laga sebelumnya tunduk atas Swedia dengan skor 3-0. Gol dari Swedia dicetak oleh Augustinsson 50', Granqvist 62', E. Alvarez 74' (o.g) .

Jerman yang memerlukan kemenangan terus berupaya untuk mencetak gol dan berharap adanya keajaiban. Akan tetapi dewi fortuna belum berpihak pada Jerman, pada menit ke 95' Neuer yang naik membantu serangan tidak dapat menguasai bola secara sempurna yang akhirnya mampu direbut oleh pemain Korea dan kemudian menendang jauh ke depan. 

Son yang juga berada di depan berlari dengan sangat cepat untuk mengejar bola dan berhasil mencetak gol ke gawang Jerman yang sudah kosong. Skor 2-0 untuk keunggulan Korea Selatan hingga pertandingan usai. Dengan hasil tersebut Jerman harus angkat koper lebih cepat dengan status juru kunci Grup F.

Dengan hasil ini, Jerman untuk pertama kalinya sejak tahun 1983 tidak lolos ke babak 16 besar. Jerman pun menambah daftar panjang kutukan sang juara bertahan yang tidak lolos dari penyisihan grup. Prancis (2006), Italia (2010), Spanyol (2014), dan Jerman (2018).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun