Sebagai runner-up Grup F, timnas Indonesia berhasil memastikan tempatnya di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, bersama dengan Irak. Indonesia berhasil mengumpulkan total 10 poin dari enam pertandingan yang telah dilakoni.Â
Prestasi ini juga menjadikan Indonesia sebagai negara tunggal di antara 11 negara Asia Tenggara yang lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pernahkah Anda mengira bahwa timnas sepak bola Indonesia akan mencapai raihan prestasi yang luar biasa sampai saat ini? Beberapa tahun yang lalu, mungkin banyak dari kita meragukan kemampuan timnas untuk bersaing di tingkat internasional.Â
Tetapi lihatlah sekarang, mereka telah membuktikan bahwa mimpi bisa menjadi kenyataan. Dengan dedikasi, kerja keras, dan semangat yang tak kenal lelah, timnas sepak bola Indonesia telah mengukir sejarah baru yang akan dikenang selamanya. Maju terus sepak bola Indonesia!Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H