Mohon tunggu...
Parlin Pakpahan
Parlin Pakpahan Mohon Tunggu... Lainnya - Saya seorang pensiunan pemerintah yang masih aktif membaca dan menulis.

Keluarga saya tidak besar. Saya dan isteri dengan 4 orang anak yi 3 perempuan dan 1 lelaki. Kami terpencar di 2 kota yi Malang, Jawa timur dan Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Ida Andriyani Penyembuh Misterius dari Kalimantan Timur

4 April 2023   16:07 Diperbarui: 4 April 2023   16:12 469
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ida pernah diundang ke kediaman Letjen (Purn) AM Hendropriyono. Saat itu, menantu Pak Hendro yi Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa dan isteri juga hadir. Fakta seputar Ibu Ida adalah sebuah kearifan lokal yang layak kita hormati. Saya yang sudah mendekati usia 80 ini persendiannya kan sudah nggak beres. Sesudah ditangani Ibu Ida, sekarang ini nggak bermasalah lagi, demikian Jenderal (purn) A.M. Hendropriyono.

Penyakit yang diobati Ida kenyataannya tak main-main, mulai dari penyakit biasa hingga penyakit yang terkadang pihak medis saja pun tak bisa, misalnya saja meluruskan tulang yang menonjol dan bengkok tanpa menggunakan peralatan medis. Dan pengobatan yang dilakukannya tak bertele-tele alias singkat saja.

Mereka yang datang ke pengobatan itu, tak lain ingin mencari alternatif pengobatan selain pengobatan medis masa kini yang belum juga menunjukkan hasil seperti yang mereka harapkan.

Apakah penyembuhan model Ibu Ida yang diluar dugaan publik luas ini dapat dikatakan Delusi. Bagi yang berkeyakinan karena sugesti internal maupun eksternal, tentu tidak atau tak masalah, sejauh di lapangan ada fakta kesembuhan. Lain halnya dengan kalangan medis, tentu mereka akan mempertanyakannya karena tak sesuai dengan dalil-dalil ilmiah yang selama ini mereka tekuni dan buktikan di lapangan.

Spritualitas timur

Terlepas dari itu semua dalam spritualitas timur, tentu ini kita masukkan dalam kearifan lokal. Saya sendiri pernah melihat fakta ketika kecil dulu diajak ortu pulkam karena ada acara yang dinamakan Horja atau pesta  adat besar karena menggali tulang-belulang leluhur untuk dimakamkan kembali di atas makamnya yang baru. Makam baru itu berbentuk sebuah monumen untuk leluhur utama kami yang sudah menghadirkan belasan generasi sejak 350-375 tahun lalu.

Dalam pesta horja yang luarbiasa yang diselingi tortor atau tari tradisional Batak, tak terbayangkan ada sejumlah kerabat yang manortor 3 hari 3 malam tanpa makan, minum dan istirahat. Luarbiasa, Aneh tapi Nyata. Dalam kearifan lokal di tanah Batak, situasi trance mereka yang manortor non stop itu disebut mereka yang disusupi sumangot atau roh leluhur bahkan Ilahi.

Sumangot atau kekuatan supranatural ini bisa dalam satu subyek yi pesta besar komunitas, tapi ada yang pribadi dan tak bisa diturunkan. Kita ambil contoh akhli patah tulang Gurusinga misalnya. Semasa hidupnya, yang patah tulang hanya diperbannya pakai bilah-bilah bambu yang sudah dipotong-potong kecil dan dijadikan semacam perban. Bagian yang patah dibalurnya dengan semacam ramuan dari dedaunan khusus, kemudian bagian yang diobati itu ditutupi daun pisang dan diperkuat dengan lilitan perban bambu. 

Hasilnya, ada kesembuhan. Tapi setelah Gurusinga meninggal outlet patah tulang Gurusinga memang banyak, tapi satu per satu tumbang karena tak ada lagi kesembuhan yang menjadi fakta disitu. Jelas bahwa kekuatan supranatural tak ada dalam diri mereka. Kekuatan itu hanya ada pada Gurusinga, dan kekuatan itu menghilang begitu ybs berpulang ke alam kekal.

Begitulah halnya dengan Ibu Ida Andriyani. Dilihat dari riwayatnya, dia hanyalah penjual minyak gosok Bintang, obat tradional Dayak. Dalam perjalanan waktu ia mempunyai kekuatan supranatural yang lazim bagi dunia masa kini. Tapi believe it or not, bagaimana cara kita melihat miracle seorang Ibu Ida dalam kesaksian kita sekarang. Di dunia manapun, ntah itu timur atau barat, akan selalu ada katakanlah penyelamat tak terduga sepert Ibu Ida.          Yang kita khawatirkan sekarang adalah ketenaran Ibu Ida dimanfaatkan sejumlah pihak yang tak bertanggungjawab, yi mereka yang katakanlah menarik biaya nomor antrean, mengaku sebagai anak, keluarga, atau asisten, atau menggelar pengobatan massal fiktif, hingga menjual minyak gosok bintang secara online.

Inilah permasalahan yang perlu kita sikapi secara bijak. Masyarakat butuh Ibu Ida. Itu wajar, karena mereka haus dengan sesuatu yang miracle tapi nyata. Karenanya jangan sampai ada pembonceng gelap dari belakang. Itu tidak hanya menodai pekerjaan mulia seorang penyembuh seperti Ibu Ida, tapi juga merugikan publik luas yang kehausan minuman spiritual sekarang ini, termasuk pengobatan supranatural ala Ibu Ida Andriyani.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun