Mohon tunggu...
Ishak Pardosi
Ishak Pardosi Mohon Tunggu... Editor - Spesialis nulis biografi, buku, rilis pers, dan media monitoring

Spesialis nulis biografi, rilis pers, buku, dan media monitoring (Mobile: 0813 8637 6699)

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Serasa Sultan di Hotel Patra Comfort Jakarta

17 November 2019   21:17 Diperbarui: 17 November 2019   21:23 70
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Makan Sandwich dan Kentang gaess..(dokpri)

Kebetulan, dalam sebulan terakhir saya dua kali berkunjung ke luar Jakarta. Ada yang penerbangan langsung dan ada pula yang transit. Menginap di hotel yang berbeda-beda. 

Dari akhir pekan hingga awal pekan. Bukan dalam rangka liburan tetapi untuk urusan pekerjaan. Anak perempuan saya lalu protes: kenapa tidak diajak ikut 'jalan-jalan'. "Aku kan mau menginap di hotel juga, berenang sampai puas terus makan enak dan mahal," ia sedikit cemberut.

Singkat cerita, atas "rekomendasi" seorang kolega, kami menginap di Hotel Patra Comfort Jakarta. Lokasi hotel ini sangat strategis karena berada di pinggir jalan raya, tepatnya Jalan Ahmad Yani, Jakarta Pusat. Awam biasa mengenali kawasan ini Gudang Garam, merujuk gedung kantor perusahaan rokok yang menjulang tinggi itu. Tampak jelas bila melintas dari jalan tol Cawang-Priok. Nah, Hotel Patra Comfort Jakarta adalah tetangga Gudang Garam.

Tiba di hotel, langsung check in. Diarahkan ke kamar hotel di lantai 1. Wow, surprise! Kamarnya luas dan sangat nyaman. Kamar mandinya bersih dan mewah banget. "Saya kasih bintang 5 untuk segala fasilitas hotel ini," ucap anak perempuanku yang sangat hobi mengamati sekelilingnya. "Tapi ada satu yang kurang, nggak ada jam dindingnya," ucapnya lagi.

Suasana Kamar Hotel Patra Comfort Jakarta (dokpri)
Suasana Kamar Hotel Patra Comfort Jakarta (dokpri)
Soal jam dinding ini, saya langsung meluruskan. Bahwa di semua hotel memang tidak pernah ada jam dinding di setiap kamarnya. Barangkali, itu tujuannya agar para tamu bisa dengan nyaman beristirahat hingga tak ingat waktu.

Simak cerita dari anak perempuanku berikut ini, yang saya tuliskan sesuai penuturannya. Pada tiap kesempatan, saya memang selalu memintanya agar mampu menceritakan apa saja yang pernah dialaminya:

Untuk kolam renangnya sangat nyaman. Ada yang pendek, dalam, sampai sangat dalam. Dan cukup untuk orang dewasa. Jadi bisa untuk segala jenis usia. Jadi hotel ini sangat nyaman bagiku.

Berenang dulu ya gaes...(dokpri)
Berenang dulu ya gaes...(dokpri)
Makanannya juga sangat enak. Serasa menjadi "Sultan". Contohnya, kita memesan sandwich mendapat bonus kentang yang rasanya sangat enak. Topping-nya ada telurnya, dagingnya, mayones-nya, sayurnya, tomatnya, juga sangat enak.

Makan Sandwich dan Kentang gaess..(dokpri)
Makan Sandwich dan Kentang gaess..(dokpri)
Ketika masuk, pertama kali ke hotel ini, saya sangat terkejut karena ada suratnya. Lalu, juga disediakan buah-buahan dan rasanya sangat enak. Jadi hotel ini sangatlah nyaman bagiku. Dan juga keluargaku. Saya ingin mengajak keluarga besar saya karena hotel sangat nyaman. Dikasih ekstra bed, ekstra selimut dan juga ada jendelanya. Jadi saya bisa melihat suasana di pagi hari maupun di malam hari.

Kamarnya Mewah Banget (dokpri)
Kamarnya Mewah Banget (dokpri)
Liftnya juga sangat nyaman. Biasanya di setiap lift tidak ada pegangannya. Tapi di hotel ini ada pegangannya. Jadi kalau kita baru pertama kali naik lift bisa pegangan agar tidak kaget karena juga ada getaran sedikit.

Untuk sarapan, juga disediakan coco crunch. Jadi jika kita tidak mau makan nasi, bisa makan coco crunch. Tidak lupa untuk susunya. Susunya juga sangat enak dan juga meskipun dingin, susunya tetap enak.

Makan Sambil Nonton Film Kartun (dokpri)
Makan Sambil Nonton Film Kartun (dokpri)
Cake dan juga makanan lainnya seperti nasi goreng, sop buntut, cemilan, bihun, kentang, dan menu lainnya membuat saya seperti Sultan. Pokoknya enak deh di sana. Sampai saya pengen banget di situ untuk setahun lamanya. Karena fasilitasnya yang nyaman sekali. Ada sendalnya, lampu tidurnya, ada lemarinya, ada karpetnya.

Ada Lapangan Tenis loh gaess (dokpri)
Ada Lapangan Tenis loh gaess (dokpri)
Untuk pengalaman kamar mandinya mewah banget. Ada shower-nya, air hangat dan air normal. Jadi saya bisa mandi dengan nyaman. Karena itu Hotel Patra Comfort Jakarta saya kasih bintang 5, saya minta untuk diperluas hotelnya atau kamarnya.

Kamar Mandinya Mewah Banget (dokpri)
Kamar Mandinya Mewah Banget (dokpri)
Sekian dari pengalaman cerita saya, jumpa lagi di cerita selanjutnya.


Minggu, 17 November 2019

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun