Mohon tunggu...
Paramitha Adisti
Paramitha Adisti Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Undergraduate (Bachelor of Nursing) in Airlangga University

Kesehatan

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Pentingnya Kesadaran Mengenai Kesehatan Mental Pada Remaja

19 Agustus 2023   05:25 Diperbarui: 19 Agustus 2023   10:10 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Ada banyak hal yang dapat meningkatkan risiko bunuh diri pada remaja, diantaranya masalah kesehatan seperti kecemasan, trauma hingga depresi. banyak kasus bunuh diri berawal dari depresi yang awalnya tidak menemukan jalan keluar baik karena masalah asmara, keluarga, hingga pertemanan. Di Sulawesi Selatan, pelajar SMP berinisial BSN (15) tewas setelah melompat dari gedung sekolah Islam Athirah lantai 8.

Dalam penyelidikan kejadian tersebut, kata Ngajib, pihaknya telah memeriksa sejumlah saksi-saksi termasuk rekan korban, guru dan tukang kebersihan pihak sekolah serta pengemudi ojek online. Hasilnya juga menunjukkan tidak ditemukan unsur kekerasan sebelum ditemukan korban tewas.

Organisasi kesehatan dunia (WHO) memprediksi depresi akan menjadi masalah gangguan kesehatan utama. Bunuh diri, yang menjadi isu ikutan, menjadi topik kesehatan mental serius. Pada 2019 diperkirakan ada 800 ribu orang meninggal akibat bunuh diri di seluruh dunia. WHO mengaitkan perilaku bunuh diri, baik itu ide, rencana, dan tindakan bunuh diri, dengan berbagai gangguan jiwa, seperti depresi. Ada 55 persen orang depresi yang memiliki ide untuk bunuh diri.

Di Asia Tenggara, Thailand mencatatkan jumlah rerata bunuh diri tertinggi, yaitu 12,9 orang per 100 ribu populasi, disusul Singapura (7,9), Vietnam (7,0), Malaysia (6,2), Indonesia (3,7), dan Philipina (3,7). Hal ini membuat kita turut prihatin dengan kejadian yang sedang marak terjadi belakangan ini, terutama pada remaja dengan gangguan kesehatan mental.

Seperti yang kita ketahui, melibatkan keluarga dalam pencegahan bunuh diri tampaknya lebih efektif daripada hanya merawat remaja tersebut, seperti menasihati dan mengajar orang tua serta remaja dalam perawatan. Hal yang paling utama dalam menjaga kesehatan mental seseorang, terlebih remaja yaitu dengan memberikan cinta dan dukungan. Saat seseorang memiliki hubungan emosional yang erat dengan orangtua atau keluarganya, risiko untuk mengalami masalah pada kesehatan mental lebih kecil.

Ada berbagai cara yang perlu diterapkan oleh para orangtua atau keluarga secara mental:

1. Para orangtua perlu menunjukkan cinta, kasih sayang, serta perhatian pada anaknya.

2. Ikut serta dalam hidup anak sembari memberikan apresiasi saat mendapat prestasi dan memberikan dukungan saat anak merasa gagal.

3. Selalu menghargai ide dan pendapat yang dikemukakan anak.

4. Membuat rutinitas untuk menghabiskan waktu bersama dengan anak-anak.

5. Selalu bersikap terbuka agar anak mau menceritakan perasaannya, sehingga bisa bersama mencari solusinya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun