“Oh, itu to.....apa sih mobil pacar temanmu.”
“Bukan itu saja masalahnya, bahkan ada teman Mini yang sudah dibelikan mobil oleh pacarnya.”
“Hahahaha....itu sudah saya pikir sejak kemarin-kemarin, tapi maksud saya, saya jadikan kejutan pada ulang tahunmu nanti sebulan lagi, namun karena Mini sudah bilang begitu, okelah Mini mau mobil jenis apa.”
Dari dalam Pak Samsuri mengintip dan mendengarkan perbincangan Gemini dan Davis.
“Nissan Mas, Nissan Evalia”
“Yang sedang heboh menjadi buah bibir itu ?”
“Betul Mas”
“Baik kalau begitu besok kita ke dealer dan melihat-lihat di show room, pilih warna kesukaanmu.”
“ Betul ya Mas, Nissan Evalia”
Tiba-tiba dari dalam Pak Samsuri menghambur keluar di ruang tamu seraya berteriak :
"Jangan ! jangan belikan anakku Nissan Evalia !"