Mohon tunggu...
Cahyadi Takariawan
Cahyadi Takariawan Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis Buku, Konsultan Pernikahan dan Keluarga, Trainer

Penulis Buku Serial "Wonderful Family", Peraih Penghargaan "Kompasianer Favorit 2014"; Peraih Pin Emas Pegiat Ketahanan Keluarga 2019" dari Gubernur DIY Sri Sultan HB X, Konsultan Keluarga di Jogja Family Center" (JFC). Instagram @cahyadi_takariawan. Fanspage : https://www.facebook.com/cahyadi.takariawan/

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Antusias (1) : Melayani Pasangan

21 Juni 2023   12:50 Diperbarui: 22 Juni 2023   12:41 564
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di antara hal yang membuat istri/suami anda bahagia dan bangga bersama anda adalah sikap antusias yang anda tunjukkan dalam berinteraksi dengannya. Misalnya antusias dalam melayani. Saat istri memasak dan menyediakan sarapan pagi bagi suami, tampakkan sikap antuias.

Yang membuat suami tergila-gila pada anda, bukan semata karena anda bersedia melayaninya. Bukan semata karena anda memasak sendiri dan menghidangkan sendiri masakan anda untuk suami. Namun yang membuat suami anda selalu bahagia bersama anda adalah karena anda tampak antusias dalam melakukannya.

Anda memasak untuk suami, menghidangkan makanan untuk suami, dengan antusias. Bukan dengan sikap malas dan terpaksa. Bukan dengan wajah cemberut tanpa cahaya. Namun dengan sepenuh tenaga dan cinta.

Demikian pula, yang membuat istri bahagia bersama anda, bukan semata karena anda bersedia menikmati masakannya. Bukan semata karena anda menghabiskan masakan buatannya. Namun yang membuat istri anda bahagia adalah karena anda tampak antusias dalam menikmati masakannya.

Anda makan dengan penuh semangat dan antusias. Bukan makan dengan terpaksa, bukan dengan wajah bermuram durja. Apalagi disertai mencela soal selera rasa.

Soal enak atau tidak enak, itu letakkan di urutan nomer sekian. Toh tidak sedang mengikuti lomba. Namun tunjukkan sikap antusias dalam kebersamaan dan pelayanan. Niscaya pasangan akan bahagia bersama Anda.

Pasangan percaya bahwa Anda benar-benar mencintainya, dari sikap antusias yang Anda tunjukkan kepadanya. Tidak percaya? Silakan buktikan, dan lihat hasilnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun