Dengan kemenangan telak atas Arsenal ini, Manchester City kini hanya terpaut 2 angka saja dari Arsenal. The Gunner memimpin klasemen dengan koleksi 75 angka sementara Man City mengoleksi 73 angka. Namun, Man City masih menyimpan dua laga tunda. Dengan demikian, jika Man City bisa memenangkan dua laga tersebut, maka Man City yang mengambil alih puncak klasemen dan memperbesar peluang juara liga musim ini.
Arsenal tak pernah menang di empat laga terakhir liga dengan rekor 3 kali imbang dan sekali kalah. Pasukan Mikel Arteta kehilangan 9 poin dari 4 laga yang tak bisa mereka menangkan. Di sisi lain, Manchester City tampil superior dengan menyapu kemenangan di lima laga terakhirnya. Di sinilah letak pembeda kedau tim yang membuat persaingan juara Liga Utama Inggris kembali berlangsung sengit.
Hasil pertandingan lainnya
Di pertandingan lainnya yang digelar di waktu yang sama, Nottingham Forest unggul 3-1 atas Brighton Hove & Albion. Chelsea takluk 0-2 dari Brentford. West Ham kalah 1-2 dari Liverpool.
Secara khusus, Chelsea memperpanjang rekor buruk tak pernah menang dalam lima laga terakhir di liga. Sejak kembali dilatih Frank Lampard, Chelsea belum pernah sekalipun menang. Chelsea terbenam di posisi kesebelas klasemen dengan koleksi 39 angka. Kehilangan motivasi dan kepemimpinan menjadi masalah utama Chelsea musim ini.Â
Nottingham Forest sementara menjauhi zona degradasi atas kemenangan atas Brighton. Liverpool merangksek ke posisi enam dan tetap membuka peluang ke zona Liga Champions. The Reds hanya terpaut enam angka dari Manchester United di posisi keempat klasemen sementara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H