Juventus mengalahkan tuan rumah SC Freiburg 2-0 di pertandingan leg kedua babak 1/16 besar Liga Eropa (17/3/2023). Dua gol kemenangan Juventus dicetak oleh Dusan Vlahovic dan Federico Chiesa. Uniknya kedua gol ini masing-masing tercipta di penghujung babak pertama dan kedua. Â
Jalannya Pertandingan
Wakil Jerman, Freiburg mengawali serangan ke gawang Juventus lewat sebuah sundulan tajam. Beruntung, kiper W. Sczsesny sigap menghalau bola.Â
Pada menit ke-28, Dusan Vlahovic menggetarkan gawang Freiburg. Namun gol dianulir setelah  tinjauan VAR mendapati bahwa sebelum terjadi gol, Vlahovic terlebih dahulu dalam posisi offside.Â
Gol pertama Juventus baru tercipta menjelang babak pertama usai. Tembakan keras Federico Gatti mengenai tangan bek Freiburg. Pengecekan VAR berbuah pinalti untuk La Vecchia Signora. Â Pemain Freiburg yang handball, Manuel Guide dihadiahi kartu merah. Dusan Vlahovic yang maju sebagai algojo pinalti sukses menceploskan bola lewat tembakan keras mengarah ke kiper. Kaki kiper sempat menghalau tendangan Vlahovic, tapi kerasnya bola meluncur deras ke gawang Freiburg.
Babak pertama ditutup dengan keunggulan 1-0 Juventus atas tuan rumah Freiburg. Sementara tuan rumah harus mengakhiri babak pertama dengan 10 pemain.Â
Baca juga:Â Liga Eropa Berpesta di Malam Jumat
Juventus tampil dominan mendikte  permainan Freiburg yang minus satu pemain. Akan tetapi keunggulan pemain masih menyulitkan Juventus menambah gol.Â
Barulah di menit ke-90, Federico Chiesa melepaskan dua tembakan keras. Tembakan keduanya sukses menjebol gawang Freiburg. Menerima umpan Adrien Rabiot, Chiesa mengonversinya menjadi gol. Skor 2-0 mengakhiri laga ini.Â
Unggul 2-0 di kandang Freiburg sudah cukup bagi Si Nyonya Tua untuk melaju ke perempatfinal dengan anggregate 3-0.
Arsenal Tersingkir
Sementara itu, kandidat juara Liga Eropa musim ini, Arsenal tumbang. Bermain di kandang sendiri menantang Sporting CP, The Gunners kalah lewat adu pinalti. Pada waktu normal kedua tim bermain imbang 1-1. Â Arsenal membuka asa lebih awal ketika Granit Xhaka membawa meriam London unggul 1-0 di menit ke-19. Akan tetapi, di babak kedua Pedro Goncalves berhasil menyamakan skor 1-1 lewat golnya di menit ke-62. Skor 1-1 ini bertahan hingga pertandingan 2x45 usai.
Pada babak ekstra time 2x15 menit, kedua tim saling membalas serangan dengan menciptakan beberapa kali peluang gol. Tapi kesigapan kedua kiper patut diacungi jempol. Sporting CP harus bermain dengan 10 pemain 3 menit menjelang babak extra time kedua berakhir. Skor 1-1 tetap tidak berubah hingga peluit panjang ditiup wasit.
Di babak adu tendangan pinalti, keberuntungan lebih memihak tim tamu. Arsenal kalah 3-4 . Gabriel Martinelli menjadi biang tersingkirnya Arsenal dari Liga Eropa musim ini. Â bertindak sebagai penendang keempat, tembakannya sukses dihalau kiper Sporting, Antony Adan.Â
Hasil Pertandingan Lainnya
Selain Juventus dan Sporting CP yang telah memastikan lolos ke babak perempat final Liga Eropa, enam tim lain juga ikut menemani, yakni Manchester United, AS Roma, Feyenoord, Sevilla, Leverkusen dan Union Saint-Gilloise. Feyenoord pesta gol 7-1 melawan Shakhtar Donetsk dan MU menang tipis 1-0 atas tuan rumah Betis.
Berikut hasil lengkap pertandingan babak 1/6 besar Liga Eropa dini hari tadi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H