Cinta, ketika cinta hilang lalu kemana harus mencari?
Ketika cinta pergi, dimana harus mengejarnya?
Cinta itu semacam omong kosong
Seseorang beromong kosong dengan mu tentang perasaannya
Dan kamu dengan bodohnya percaya dengan omong kosongnya itu
Dari situlah cinta itu muncul
Hanya akan ada 2 akhir
Si omong kosong itu sadar, dia tak akan bisa membuktikan omongannya menjadi kenyataan
Atau dia adalah si omong kosong profesional, dengan teguh mempertahankan omong kosongnya hingga suatu saat pergi
Menyedihkan memang ketika semua nya ternyata hanya omong kosong
Mereka yg bodoh akan terjatuh lagi dengan omong kosong yg lain
Apa aku sudah menyebutkan cinta itu omong kosong?
Kemudian aku sadar, cinta itu selalu indah
Tidak akan pernah beromong kosong atau pun membual
Tunggu saja orang yang jujur itu datang kepadamu
Karena setiap orang diciptakan dengan cintanya masing-masing
Tergantung siapa dirimu
Cinta akan menjadi sebuah omong kosong atau kejujuran dengan perilaku kita sendiri
Jadilah orang baik, dan cinta yang akan menemanimu adalah cinta yg baik :)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H