Dan yang terpenting dengan menanam pohon gayam dibantaran sungai akan mencegah abrasi tanah sekitar sungai dan mencegah banjir kesawah.
Yang kedua : Lampu Penerangan Jalan
Lampu tersebut menyala terang dimalam hari akan lebih terang jika voltase lampu yang digunakan semakin besar. Cahaya terang tersebut membuat beberapa serangga tertarik untuk mendekati dan berkumpul. Selain itu, serangga lain tertarik pada panas yang dihasilkan bola lampu yang menyala di malam hari.
Diantara serangga tersebut ada walang sangit, wereng, dan serangga yang merupakan hama bagi tanaman disawah. Kita manfaatkan terang cahaya lampu penerangan jalan PLN tersebut dengan membuat jebakan serangga secara sederhana, dari mulai membuat minyak goreng dalam plastik dan diletakkan dibawah lampu atau jebakan serangga lain yang lebih modern.
Yang ketiga : Antena/Tower BTS
Dengan menganjurkan pendirian antena BTS yang dimiliki oleh Telkomsel, Indosat dan provider lain didekan area persawahan, ini butuh Sinergi Infrastruktur Industri dengan Pertanian. Dengan berdirinya antena BTS dekat persawahan bisa dimanfaatkan ikut nebeng meletakkan teknologi pertanian digital modern semisal, signal pengusir hama, cctv controling pertanian, dan lain-lain yang bisa kita ciptakan alat-alat difital modern tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H