Mohon tunggu...
Haryadi Yansyah
Haryadi Yansyah Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis

ex-banker yang kini beralih profesi menjadi pedagang. Tukang protes pelayanan publik terutama di Palembang. Pecinta film dan buku. Blogger, tukang foto dan tukang jalan amatir yang memiliki banyak mimpi. | IG : @OmnduutX

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Banjir Hadiah di Acara Diskusi Positif Bermedia Sosial yang Diadakan oleh Kompal

18 Maret 2019   15:56 Diperbarui: 18 Maret 2019   16:38 43
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kompal : Kompasianer Palembang

Narsis di acara diskusi. Dokpri
Narsis di acara diskusi. Dokpri
Melalui laman Kompasiana, Dokter Posma sering berbagi cerita tentang kejadian-kejadian "lucu" seputar interaksinya dengan para pasien. Termasuklah, saat si pasien "kemakan" hoax info kesehatan, yang alih-alih mempercepat proses kesembuhan, tetapi malah bikin penyakit yang dideritanya semakin parah.

Pak Dues K.Arbain juga berbagi cerita bahwa betapa pentingnya bermedia sosial dengan positif. "Saya bahkan tak segan mengecek langsung akun sosial media calon pegawai yang melamar di perusahaan tempat saya bekerja."

Ya, sebagai pimpinan cabang sebuah bank BUMN, Pak Dues mengingatkan para mahasiswa peserta diskusi untuk memanfaatkan akun sosial media untuk hal-hal positif. Hal senada juga disampaikan oleh Nindy, seorang beauty blogger yang juga praktisi hukum yang sering bersentuhan dengan kasus-kasus hukum khususnya yang menimpa para peremuan. Nindy juga menyampaikan betapa pentingnya untuk menjadi warganet yang dapat bermanfaat bagi sekitar, tak hanya di dunia maya, tetapi juga di dunia nyata.

Meriah dan Banjir Hadiah

Diskusi yang diadakan oleh Kompal sekaligus sebagai "ancang-ancang" perayaan ulang tahun Yayasan IBA yang ke-60 tahun ini berlangsung meriah karena dihadiri sekitar 100 orang. Itu juga karena peserta dibatasi karena 1 hari sejak pendaftaran dibuka, kuotanya langsung penuh. Hmm, mungkin lain kali Kompal harus menyewa Stadion Bumi Sriwijaya, kali, ya! Hehehe.

Dokter Posma bagi-bagi hadiah. Dokpri.
Dokter Posma bagi-bagi hadiah. Dokpri.
Selain meriah, acara diskusi itupun banjir hadiah. Saat acara berlangsung diadakan lomba foto di instagram dimana hadiahnya disiapkan oleh Kompal. Di sisi lain, Dokter Posma dan Pak Dues pun menyiapkan sederet hadiah yang dibagikan kepada semua peserta yang berperan aktif dalam diskusi tersebut.

Acara diskusi ini adalah salah satu rangkaian acara yang telah diadakan oleh Kompal dari sederet acara lain yang akan berlangsung di sepanjang tahun 2019. Apa saja? Simak terus, ya! Dijamin acaranya seru!

Kompal : Kompasianer Palembang
Kompal : Kompasianer Palembang

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun