Assalamualaikum Sisters Muslimah
Memilih pakaian yang menutup aurat tentunya merupakan kewajiban bagi muslimah. Tak hanya untuk bepergian, gamis juga bisa digunakan saat dirumah.
Tetapi memilih gamis rumahan tentu perlu pertimbangan agar tidak salah memilih. Untuk kamu yang tertarik mencoba gamis rumahan, simak tips cara memilih yang tepat yaa sist...
1. Pilih bahan yang nyaman
Untuk gamis rumahan yang biasanya banyak digunakan saat aktifitas sebaiknya pilih bahan yang lembut dan menyerap keringat seperti katun ataupun rayon. Tekstur kainnya yang halus serta seratnya yang menyerap keringat sehingga cocok menjadi bahan wajib untuk gamis rumahan.
2. Usahakan ukuran yang pas
Pastikan untuk memilih ukuran yang pas dengan tubuhmu yaa. Karena gamis yang terlalu ketat ataupun longgar bisa saja mengganggu kenyamanan. Untuk itu pilihlah gamis yang memiliki dengan ukuran yang beragam san hindari gamis satu ukuran.
3. Gunakan desain yang simpel
Tips berikutnya adalah kamu bisa memilih desain gamis yang simpel atau sederhana tanpa banyak hiasan atau detail yang rumit. Tujuan penggunaan desain yang simpel agar praktis sehingga lebih nyaman saat menggunakannya.
4. Utamakan mobilitas
Lalu tips selanjutnya adalah kamu perlu memastikan gamus rumahan yang dipilih memungkinkan gerakmu tetap leluasa. Karena gamis rumahan yang nyaman adalah gamis yang tidak menghambat gerak. Hindari gamis rumah dengan ukuran yang terlalu panjang dan bahan yang berat.
5. Harga terjangkau
Terakhir yang pastinya jangan sampai terlewatkan adalah memilih gamis dengan harga terjangkau. Untuk pakaian sehari-hari dirumah, tidak perlu memilih gamis yang terlalu mahal. Cari gamis yang berkualitas baik dengan harga terjangkau sudah cukup.
Dengan mempertimbangkan tips-tips diatas semoga kamu bisa menemukan gamis rumahan yang nyaman dan praktis seperti akira dress yaa sist.
Semoga bermanfaat yaa Sisters Muslimah