Mohon tunggu...
okmi astuti
okmi astuti Mohon Tunggu... Guru - Menulis is habit, menulislah sepanjang hayat

Perempuan dengan tiga anak, yang kesehariannya mengajar dan menjadi ibu rumah tangga. Ingin menjadi penulis tapi belum terbiasa menulis. Saat ini sedang mengikuti kelas belajar bersama Omjay dan rekan-rekan. Semoga bisa menjadi penulis hebat seperti mereka.

Selanjutnya

Tutup

Diary

Kewajiban dan Impian Seorang Istri

3 Juli 2021   16:52 Diperbarui: 3 Juli 2021   17:23 108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jumat malam 2 Juli 2021  sekitar jam 18.42 saya kembali mengirim pesan kepada Bunda Kanjeng perihal buku yang akan diterbitkan. Sebenarnya saya merasa malu dan tidak nyaman dengan beliau karena janji mengirim naskah belum terpenuhi. Setelah beberapa kali memberi respon, ada kalimat yang membuat saya termotivasi untuk berjalan selangkah lebih maju. Judul dan Sinopsis sudah berada di tangan bunda dari tanggal 19 Juni 2021 dan sudah direvisi.  Kendalanya adalah naskah belum selesai direvisi dan diedit secara mandiri. 

Setelah berkirim pesan dengan bunda semalam, saya mulai menemukan titik terang bahwa proses penerbitan ini bergantung pada saya sepenuhnya. Bagaimana proses berlanjut jikalau saya tidak bergerak cepat. Pesan terakhir bunda adalah saya diminta mengirimkan daftar isi naskah buku dan saya menyanggupi nya. Memang daftar isi sudah selesai tapi  manual. Saya tertantang merubahnya secara otomatis.

Jam 7.00 Kami bercengkrama dengan abak yang baru datang dari Jambi pagi tadi. Kedatangan beliau tidak direncanakan. Beliau awalnya mau berangkat ke Lampung mengunjungi putri bungsunya. Sayang sekali setelah keberangkatan beliau dari Jambi menuju Jakarta, kami dapat info dari si bungsu bahwa dia terpapar Covid-19. 

Saya menghubungi abak dan menanyakan kelanjutan perjalanannya. Sebagai anak tentu saja saya menginginkan yang terbaik untuk beliau. Saya berkata, jikalau abak tetap melanjutkan perjalanan ke Lampung, maka jangan langsung menemui dan menginap di tempat dia  tapi carilah penginapan atau hotel dekat  area tersebut. Setelah mempertimbangkan keputusannya, beliau akhirnya memutuskan pergi ke Bangka Belitung.

Bagaimana dengan tiket ke Lampung? Tiket yang sudah dibeli otomatis hangus. Tapi saya tetap menyarankan abak supaya menemui petugas maskapai tersebut. Sesuai arahan, bapak melakukan apa yang saya jelaskan. Tapi hasilnya nihil. Saya tidak menyalahkan pihak maskapai penerbangan tadi Karena peralihan tiket yang akan diurus  waktu keberangkatan nya sekitar 2 atau 3 jam lagi. Apa salah nya mencoba, namanya juga usaha. Jikalau tidak berhasil berarti belum beruntung.

Abak menjelaskan secara rinci alasan kenapa tiketnya tidak bisa dialihkan ke Bangka Belitung.  Kemudian Kami menginformasikan si bungsu dan memintanya untuk memesan tiket baru dengan tujuan Bangka Belitung. Ada dua pilihan penerbangan menuju Bangka Belitung. Jika berangkat di hari yang sama masih ada satu penerbangan dengan biaya kisaran 1.400.000 dan keesokkan harinya dengan biaya 400.000. Tentu saja dari jumlah nominal nya abak setuju membeli tiket di hari berikutnya. Meskipun harus menginap di bandara Sukarno Hatta semalam.

Jam menunjukkan pukul 9 malam. Akhirnya kami membubarkan diri dan kembali ke rumah masing-masing. Saya masih ingat tugas yang harus dikumpulkan malam ini, berhubung anak-anak belum tidur maka saya belum bisa bekerja. Saya pura-pura tidur sambil menidurkan mereka tapi yang terjadi saya benar-benar tertidur.

Saya terbangun jam 2 dini hari. Setelah melakukan rutinitas malam, akhirnya saya mulai mengedit daftar isi manual menjadi otomatis. Saya mengubahnya dengan menonton YouTube Pak Yulius. Penjelasan dan instruksi  beliau sangat jelas. Saya dapat menyelesaikan nya dengan baik. Setelah selesai saya langsung mengirimkan nya kepada Bunda.

Saya pun berhenti sesaat dan mulai menulis di Kompasiana. Sayang sekali, Tulisan yang saya tulis tidak tersimpan. Akhirnya saya menulis ulang apa yang saya lakukan hari tersebut.

Setelah subuh saya mendapat balasan WA dari bunda dan memberikan arahan lanjutan. Saya ikuti semua arahan bunda sambil mengamati kira-kira apalagi yang kurang. Saya lengkapi semuanya dan saya kirimkan kembali. Alhamdulillah arahan bunda bisa diselesaikan dengan baik. Tinggal mengirimkan naskah akhir. Semoga saya bisa menyelesaikannya dalam dua atau tiga hari. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun