SENANTIASA PERGI
Bergegas, bergegas, bergegas
hidup, kehidupan, yang harus dinyalakan
bukan sekedar bertahan, harapan pasti ditetapkan
perjalanan adalah perjuangan
Bergegas, bergegas, bergegas
kerja, tanamkan, langkah terus diayunkan
bangun irama beragam, segala jadi kenyamanan
ketenangan raih kemenangan
Hidup merupakan perjalanan
selalu bergegas pergi
meniti titik-titik henti
sebab tak ada tempat kembali
kampung halaman telah dihabisi
Soragan, Maret 2020
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H