Mohon tunggu...
Odi Shalahuddin
Odi Shalahuddin Mohon Tunggu... Konsultan - Pegiat hak-hak anak dan pengarsip seni-budaya

Bergiat dalam kegiatan sosial sejak 1984, dan sejak tahun 1994 fokus pada isu anak. Lima tahun terakhir, menempatkan diri sebagai pengepul untuk dokumentasi/arsip pemberitaan media tentang seni-budaya

Selanjutnya

Tutup

Catatan Artikel Utama

Para Kompasianer Kembali Terbitkan Buku

21 Februari 2014   23:18 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:35 337
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Para Kompasianer Kembali Terbitkan Buku

Beberapa waktu lalu, Sekar Mayang mengabarkan bahwa Antologi Cerpen: Cerita dari Timur, telah terbit dan dapat dipesan. Wah, tentu senang rasanya, mengingat proses panjang yang telah ditempuh oleh kawan-kawan. Setidaknya proyek penerbitan buku ini telah menggunakan waktu lebih dari satu setengah tahun.

Bermula dari gagasan Rengga Bagus Nanjar (Sedot WC Tralala), jejaka kelahiran Semarang yang tinggal di Temanggung, sekitar bulan Juli 2012 menghubungi para kompasianer khususnya yang suka menulis cerita pendek, untuk menghimpun diri menerbitkan antologi cerpen. Tentu tidak semua yang dihubungi menyatakan kesediaan, dengan berbagai alasan. Sebagai media komunikasi bersama, pada tanggal 3 Agustus 2012, ia membuat group “13 pelangi” yang menunjukkan jumlah penulis yang menyatakan kesediaan.

Perkembangannya bertambah dua kompasianer yang menyatakan berminat untuk bergabung. Namun, di saat-saat akhir, ada pula yang mengundurkan diri, sehingga hanya Sembilan (9) kompasianer yang tetap menyatakan kesediaan untuk terlibat, yang karyanya termuat dalam buku ini.

Naskah yang dihimpun, tidak serta merta mendapat persetujuan. Disiapkan empat (4) orang yang bertugas memeriksa naskah, melakukan penyuntingan dan berdialog dengan para penulis guna memfinalkan naskah yang dikirimkan.

Setelah proses finalisasi naskah selesai, baru didiskusikan siapa yang akan menerbitkan buku tersebut. Awalnya akan diterbitkan sendiri dengan cara urunan, namun kemudian penerbit Layar Kata (yang menerbitkan novel kolaborasi kompasianer Katedra W Rajawen dan Fitri Yenti) menyatakan berminat untuk mempublikasikannya. Sayang proses tidak berlanjut lantaran tidak ada kesepakatan tentang cover buku. Penerbit memberikan tiga alternatif cover buku dengan mengabaikan cover buku yang telah disiapkan. Akhirnya diputuskan untuk menarik naskah dari penerbit tersebut.

Setelah beberapa kali melakukan pembicaraan dengan beberapa penerbit, dan sempat memutuskan untuk diterbitkan oleh Leutikapro (yang banyak digunakan oleh para penulis untuk menerbitkan tulisannya) Rengga kemudian mengirimkan naskah buku ini ke penerbit Jentera Pustaka sekitar awal Oktober. Tidak beberapa lama (22 Oktober 2013), sudah ada balasan bahwa naskah yang dikirimkan lolos dan layak untuk diterbitkan oleh mereka. Selanjutnya, diperkenalkan seorang editor yang akan berhubungan dengan para penulis.

Januari 2014, buku itu diterbitkan dan kini sudah dapat diperoleh di berbagai toko buku di Indonesia. Tersedia pula versi ebooknya.

Oh, ya, para kompasianer yang terlibat dalam penerbitan buku ini, tentulah nama-nama yang tidak asing utamanya di Fiksiana. Disusun berdasarkan abdjad, yakni: Citra Rizha Maya, Gilang Rahmawati, Granito Ibrahim, Insan Purnama, Kit Rose, Odi Shalahuddin, Rengga bagus Nanjar, Sekar Mayang dan Selsa. Masing-masing penulis termuat dua karyanya, sehingga buku setebal 218 halaman ini berisi 18 cerita pendek.

Para kompasianer kembali memberikan kontribusi untuk memeriahkan dunia perbukuan dan jagad sastra Indonesia. Semoga bermakna, dapat diterima, dan laris manis. He.he.h.e.h.e

Sukses bagi semua...

Yogyakarta, 21 Pebruari 2014

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun