Mohon tunggu...
Stevanify
Stevanify Mohon Tunggu... Jurnalis - Tour Guide

Seorang pemandu wisata, penulis, pecinta seni, dan pegiat Museum di Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Music

Shooting Video Clip Eka Gustiwana di Museum History of Java, Little Malioboro Tampak Estetis!

28 April 2023   15:09 Diperbarui: 28 April 2023   15:20 269
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto : Musember / Eka Gustiwana 

Little Malioboro, sebuah pedestrian foto estetis yang terletak di halaman belakang Museum History of Java, Yogyakarta. Pedestrian atau jalur pejalan kaki Little Malioboro kerap digunakan pengunjung museum untuk berfoto secara outdoor. Setelah berkeliling museum sejarah jawa ini, mulai dari ruang teater, ruang koleksi, ruang 3D, dan ruang diorama foto studio, langkah terakhir pasti sampai ke Little Malioboro, sebelum pintu keluar.

Foto : MuseumHistoryofJava
Foto : MuseumHistoryofJava

Little Malioboro ini kerap digunakan oleh para musisi untuk shooting video clip lagu terbaru mereka. Salah seorang diantaranya Eka Gustiwana, seorang komposer muda dan pencipta lagu, yang musiknya sangat diminati kalangan milenial. Eka Gustiwana pun kerap menggarap video clip indah bertemakan budaya Indonesia.

Sebagai museum yang lekat dengan penuturan sejarah jawa, mulai dari runtutan kisah sejarah hingga ratusan benda koleksi yang bernilai keindahan, museum inipun terbuka pada kolaborasi dengan dunia kreatif kekinian. Seperti halnya shooting video para musisi tanah air, shooting video vlog, shooting video seni dan budaya, pentas hiburan, pameran, dan masih banyak lagi.  

Pastinya untuk halaman shooting oudoor yang memiliki citra estetika tersedia di sepanjang Little Malioboro. Namun halaman depan Museum History of Java pun memiliki keunikan tersendiri. Tepatnya di depan ikon bangunan Piramida Jawa yang menjulang indah. Background ini sangat disukai para pengunjung Museum History of Java, di Jalan Parangtritis KM 5,5 Sewon, Bantul. 

Salam Museum Kreatif, Jangan Lupa Tonton Video Clip Eka Gustiwana yang sangat keren!

Foto : Youtube / Eka Gustiwana
Foto : Youtube / Eka Gustiwana

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun