Mohon tunggu...
Nyx Milkweeds
Nyx Milkweeds Mohon Tunggu... Lainnya - Others

Just because you're different it doesn't mean you are wrong - CL of 2NE1

Selanjutnya

Tutup

Trip

Hutan Pinus "Nongko Ijo", Wisata Alam yang Instagrammable

18 Maret 2020   11:00 Diperbarui: 18 Maret 2020   11:55 1823
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hutan pinus "Nongko Ijo" merupakan salah satu destinasi wisata alam yang terdapat di Madiun. Wisata hutan pinus ini tepatnya berada di Desa Kare, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun.  Deretan pohon pinus membuat udara di area tersebut terasa sangat sejuk. 

Suasana hutan pinus yang hijau dan asri memberikan kesan damai bagi para pengunjung. Suasana inilah yang diburu oleh para pengunjung.Wisata hutan pinus "Nongko Ijo" tidak hanya menawarkan udara sejuk dan suasana yang asri, tetapi juga menawarkan beberapa hal yang menarik untuk diabadikan sebagai foto. 

Selain deretan pohon dan juga bunga-bunga yang menyejukkan mata, disana juga terdapat spot-spot foto yang keren. Pastinya spot-spot foto tersebut sangat cocok untuk dibagikan melalui akun sosial media kita. 

Berfoto di Nongko Ijo dapat berlatarkan  keindahan alam yang sangat luar biasa. Mulai dari pepohonan yang berjajar rapi hingga aliran sungai yang menenangkan.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Berikut adalah pesona wisata hutan pinus "Nongko Ijo" yang instagramable:

1. Aliran sungai yang menyejukkan

Di Nongko Ijo terdapat sebuah sungai yang mengalir indah diantara pepohonan dan gunung. Kita dapat menjadikannya latar berfoto dengan tempat yang sudah disediakan oleh pengelola ataupun langsung ke sungainya.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi

2. Latar foto gunung yang asri

Selain latar foto aliran sungai kita juga bisa menggunakan photo dessk yang  langsung menghadap gunung yang asri.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
3. Spot foto romantis

Disana juga terdapat ayunan yang ditempatkan diantara pepohonan pinus. Dan yang lebih menarik beberapa ayunan dibuat berpasangan sehingga akan cocok untuk berfoto bersama pasangan.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Selain itu juga ada juga tempat berfoto yang terbuat dari rangkaian bunga berbentuk hati.
dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
4. Pesona taman edukasi "Kincir Angin"

Ada sebuah area foto terbaru di wisata hutan pinus "Nongko Ijo" yaitu taman edukasi yang didalamnya terdapat kincir angin.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Taman ini dirintis oleh mahasiswa KKN-T bina desa Universitas PGRI Madiun tahun 2020 yang bekerja sama dengan pengelola serta karang taruna Nongko Ijo. Di area taman edukasi ini terdapat sebuah kincir raksasa dan ratusan kincir warna warni. 

Selain itu di area taman kincir angin ini juga terdapat beberapa informasi mengenai kincir angin. Hal ini dapat dijadikan sebuah wisata edukasi bagi para pengunjung. Jadi selain mendapat foto yang instagramable para pengunjung juga akan mendapatkan pengetahuan baru.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Setelah lelah berkeliling area Nongko Ijo, pengunjung bisa sejenak beristirahat di deretan gazebo yang disediakan pengelola. Dipinggir gazebo-gazebo terdapat juga jajanan dan makanan yang dapat dinikmati oleh pengunjung. 

Jadi pengunjung bisa menikmati keasrian hutan pinus sambil mengisi tenaga yang berkurang setelah lelah berkeliling area wisata hutan pinus "Nongko Ijo".

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun