Mohon tunggu...
Nyoman Sarjana
Nyoman Sarjana Mohon Tunggu... Guru - Guru dan Penulis

Menulis

Selanjutnya

Tutup

Seni

Ayo ke Pesta Kesenian Bali

14 Juni 2024   13:15 Diperbarui: 14 Juni 2024   13:20 84
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berliburlah Ke Bali. Ada Pesta Kesenian Bali

Kesenian Bali akan semarak karena besok, Sabtu 15 Juni Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-46 akan  dibuka. Menurut rencana akan dibuka oleh Presiden RI.  Pesta Kesenian Bali akan berlangsung hingga 13 Juli 2024. Inilah pesta kesenian termegah, beragam dan terlama yang diikuti oleh perwakilan seni dari seluruh Kabupaten yang ada di Bali.

Pesta kesenian Bali yang digagas oleh mantan gubernur Bali Ida Bagus Mantra tahun 1979, merupakan ide cemerlang dari seorang gubernur.

Saya masih ingat waktu itu sudah duduk di bangku SMP kelas 3. Kebetulan kesenian Janger di dusun saya disuruh mewakili kabupaten. Hampir 1 bulan menjalanj latihan karena menampilkan janger terbaik.

Banyak teman saya yang terpilih utamanya yang perempuan karena sudah memiliki tubuh yang terlihat dewasa. Saya sering memperhatikan bagaimana pembuat naskah nyanyian Janger itu menarik. Seperti ada "Lawar metangkih tangkih" (artinya seperti sayur yang disajikan dengan piring tradisional). Ini salah satu ucapan sentilan kepada pemain perempuan yang berjajar rapi.

Yang menarik adalah Dag. Dag itu seseorang yang mengatur ritme pentas di panggung. Dag terkadang menyeramkan, lucu dan sesekali gaya tampil yang keren.

Begitulah suasana Pesta Kesenian Bali. Sampai tahun 90an pementasan Sendratari klasik dan Drama Gong tradisional Bali menjadi puncang dan disambut oleh ribuan penonton. Namun dari tahun ketahun mengalami perubahan.

Mulai tahun 2010an Pesta Kesenian Bali mengalami kesulitan penonton. Ini disebabkan karena dunia hiburan makin beragam dan berbarengan juga dengan kemajuan hiburan berbasis IT.

Untuk tahun ini, PKB mengusung tema 'Jana Kerthi Paramaguna Wikrama' yang berarti harkat martabat manusia unggul. Melalui PKB diharapkan mampu menggali kesenian tradisional Bali yang mengalami kepunahan maupun hampir punah. Juga dijadikan ajak bagi para seniman untuk berekspresi dan juga menemukan gagasan seni baru bahkan juga sebagai latih tanding bagi para seniman.

Yang pasti PKB tahun ini akan semarang dan beragam serta inovasi seni yang terpadukan dengan teknologi modern akan bermunculan.

Ayoo, libur akhir tahun manfaatkan. Anda akan terpuaskan dari pagi sampai malam di ART CENTER atau ARDA CANDRA, Denpasar, Bali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun