CIMAHI, Nyaringindonesia.com -- Inisatif SMPN 1 Cimahi menggelar kampanye dan debat untuk pemilihan Ketua OSIS dan Ketua MPK seperti pemilu yang sesungguhnya, mereka sudah  mempunyai dasar pengetahuan yang pernah diterima disekolah.
Seperti layaknya pemilu, kegiatan ini dilengkapi alat peraga sesuai yang dibutuhkan. Sehingga mereka mengenalkan sistem pemilihan umum yang sesngguhnya.
Pada pelaksanaanya, para siswa terlibat dalam berbagai peran, mulai dari tim sukses hingga penyelenggara pemilu seperti KPPS, KPU, dan Bawaslu.
TPS bahkan dibentuk untuk memberikan kesempatan bagi siswa untuk memilih calon Ketua OSIS dan Ketua MPK.
Antusiasme siswa tercermin dalam dukungan mereka terhadap calon masing-masing, menunjukkan keterlibatan yang tinggi dalam proses demokrasi sekolah.
Tiga calon Ketua OSIS menyampaikan visi dan misi mereka dengan sangat kompeten dan visioner, mencerminkan kecerdasan dan wawasan mereka.
Dinda Velayath (13), Calon Kandidat Nomor Urut 3, menjelaskan alasan utamanya mencalonkan diri sebagai Ketua OSIS karena pengalamannya sulit masuk ke SMP Negeri 1.
"Saya mendapatkan banyak ilmu tentang menjadi siswa yang baik dan berkarakter di sini. Pengalaman ini membentuk prinsip saya untuk berbakti kepada SMP Negeri 1 Cimahi melalui organisasi OSIS," ujarnya.
Ifes Amanda Priscilia (14), Calon Kandidat Nomor Urut 2, berkomitmen meningkatkan reputasi SMPN 1 Cimahi dan ingin semua siswa berprestasi dalam bidang masing-masing.
"Saya ingin memperkenalkan SMPN 1 Cimahi dengan OSIS, dan saya ingin semua siswa-siswi berprestasi dalam bidang tertentu masing-masing," ucapnya.