Mungkin ada yang belum mengetahui, seperti saya kalau negara tetangga kita, Thailand, juga mempunyai animasi film yang sangat menarik hati. Oleh karena itu, saat diajak Komik , untuk nonton bareng film 9 Satra: Legend of Muay Thai , sayapun tak kuasa menolak.
Penyebab utama tentunya pada trailer yang bagus ini. Yuk, kita sama-sama lihat
Teknik animasinya terlihat berbeda, dengan yang biasa saya tonton dari Indonesia,Jepang, maupun Korea serta negara lainnya.Â
Untunglah, saya ikut terajak menonton film ini dan langsung setelah saya selesai menonton, memberikan skor 8/10, alasannya karena animasi bagus, alur cerita mengalir sederhana dengan tempo yang pas namun tidak membosankan.
Bagaimana tidak durasi film animasi ini termasuk lama sekali, dan saya menonton saat malam hari saat kantuk dapat menggoda dengan mudahnya. Namun saya terpesona dengan permainan warna yang banyak dipakai dalam film animasi ini.Â
Muay Thai atau Tinju Thai adalah seni bela diri keras dari Kerajaan Thai, tidak memerlukan senjata karena tubuh kita (tulang dan daging) adalah senjatanya.Â
Didefinisikan seperti ini karena bela diri hanya menggunakan senjata yang alami pada tubuh manusia, yang merupakan tiruan dari senjata peperangan, yang dapat diilustrasikan sebagai berikut:
- Tangan memukul diumpamakan sebagai anak panah dan pedang
- sikut dan lutut diumpamakan sebagai seperti suatu kampak peperangan
- tulang kering dikondisikan untuk membentur diumpamakan sebagai tongkat
- telapak kaki bekerja diumpamakan sebagai tombak
Saat mengetahui hal ini, baru saya faham, mengapa banyak simbol-simbol yang muncul dalam film animasi ini. Rupanya banyak sekali , berkaitan dengan budaya dari negara Thailand.
Dirangkaikan Muay Thai dengan legenda negara Thailand , maka 9 Satra menceritakan mengenai perjuangan seorang anak dari desa yang telah hancur oleh kekuatan monster jahat , dalam pengasingan anak inipun berlatih dan berlatih demi  menjalani takdirnya sebagai 'sang penyelamat',
Ada tiga sutradara Thailand  terlibat dalam pembuatan film animasi ini , yaitu  Pongsa Kornsri, Gun Phansuwon dan Nat Yoswatananont. Tak heran hasil animasinya sangat bagus.Â
Saya sangat menyarankan agar film ini ditonton oleh keluarga karena banyak hal  positif yang didapat dari film animasi ini, antara lain kekeluargaan, persahabatan, pengorbanan demi balas dendam yang heroik, perpisahan dan juga kerja keras yang harus dilakukan setiap hari untuk mencapai suatu tujuan. Jadi tiada yang instan dalam mencapai tujuan.