Mohon tunggu...
Nuty Laraswaty
Nuty Laraswaty Mohon Tunggu... Penulis - Digital Marketer , penulis konten

owner my own law firm,bravoglobalteam founder,trainer network marketing, trading, speaker in radio program( heartline fm - gaya fm) and multiply seminars,mc

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Film Star Wars The Last Jedi, Ajang Silaturahmi Fans

17 Desember 2017   09:29 Diperbarui: 17 Desember 2017   09:55 1751
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Meski lanjutan dari The Force Awakens, sutradara dari Star Wars: Ep. VIII ini berbeda.

J.J Abrams yang menjadi sutradara Star Wars: Ep. VII The Force Awakens hanya akan menjadi eksekutif produser di seri kedelapan ini. Posisi sutradara kabarnya diganti oleh Rian Johnson, sedangkan posisi produser akan diisi oleh Kathleen Kennedy dan Ram Bergman.

Dari perubahan ini, nantinya akan terlihat perbedaan dalam penuturan cara film ini bercerita. Apabila dalam episode Star Wars Episode 7 " The Force Awakens", J.J. Abrams masih mengikuti secara tepat pakem Star Wars , di Star Wars Episode 8, akan terasa perbedaan cara bertutur dan klimaksnya.

Saya pribadi tidak merasa keberatan dengan perubahan cara bertutur ini dan akhir yang baik bagi Luke Skywalker, namun kritik fans yang ingin agar Star Wars kembali pada pakem Star Wars lama banyak bermunculan dan menimbulkan rating yang berbeda . 

Di tomatometer muncul angka 93%, adapun di audience score 62%.

" Pendapat kamu bagaimana?", tanya seorang teman.

" Setiap generasi punya cerita masing-masing. Episode 4-5-6 membahas mengai Luke Skywalker dan Leia Skywalker. Episode 1-2-3 membahas mengenai Anakin Skywalker dan Padme. Biarkanlah tiap generasi memilik tokoh yang disukainya masing-masing", jawaban saya dengan sembari dalam hati saya tersenyum sedih.

Saat malam hari, saat suasana menjelang sepi , lalu sayapun mengambil koleksi kaset Star Wars saya dan menonton kembali aksi laga dan dialog "Luke Skywalker" di layar tv di rumah saya.

Ohya dalam ending film ini, juga ada tribute untuk pemainLeia Skywalker ,Carrie Fisher, yang dalam kehidupan nyata memang telah wafat. 

May the force be with you always Carrie Fisher

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun