Hari kamis 7 September 2017, saya diundang untuk menghadiri KOREA INDONESIA FILM FESTIVAL 2017,di CGV Cinemas. Grand Indonesia Shopping Mall lantai 8, dan telah dimuat dalam website http://www.digitalmarketingproject.id/2017/09/11/film-festival-korea-indonesia-2017-siap-di-gelar/
Namun sebenarnya ini merupakan rangkaian dari Korea Festival 2017 yang berlangsung dari tanggal 2 September 2017 s/d 1 Oktober 2017
Rangkaian acara lain meliputi :
1. K-Content Expo 2017 , 2 September 2017 s/d 3 September 2017 di JIExpo Hall C1,C2 serta 4 September 2017 s/d 5 September 2017 di Sheraton Hotel Gandaria City.
2. Music Bank in Jakarta , 2 September 2017 di JIExpo Hall B3, c3
3. K-Pop World Festival , 3 September 2017 di JIExpo Hall C1, C2
4. Korea Brand & Entertainment Expo , 4 September 2017 s/d 5 September 2017 di Sheraton Hotel Gandaria City
5. Korea Indonesia Media Installation Art Exhibition , 7 September 2017 s/d 17 September 2017 di Edwin's Gallery
6. Korea Indonesia Film Festival. 14 September 2017 s/d 17 September 2017
7. Korea Festival : Travel, Food & Hanbok , 21 September 2017 s/d 24 September 2017 di Lotte Shopping Avenue
8. K-Fish Festival 29 September 2017 di Grand Hyatt Hotel jakarta (B2B) serta 30 September 2017 s/d 1 Oktober 2017 di Lotte Mart Bintaro (B2C)
Nah, kali ini saya hendak menceritakan mengenai film yang diputar setelah acara resmi tersebut, selesai dilaksanakan.
Film yang diputar saat itu adalah My Annoying Brother yang diputar di bioskop tahun 2016
Saya sangat berharap sekali, banyak yang dapat menonton film ini dan merasakan / berempati kepada seseorang yang mengalami kehilangan penglihatan karena kecelakaan dan menjadi depresi, lalu kemudian bangkit kembali, karena dukungan keluarga.
Sinopsis:
Seorang atlet judo bernama Go Doo Yeong,ia merupakan atlet judo yang handal. Kepala Doo Yeong terbanting sangat keras saat dipertandingan ,ia mengalami cedera optik dan harus kehilangan penglihatannya. Semenjak itu Doo Yeong selalu berdiam diri dirumah,mengurung dirinya dikamar.Tidak pergi kemanapun. Â Kondisi rumah juga sangat berantakan. Â Kalau lapar ia pun hanya memakan mie ramen kering.
Suatu hari,Goo Doo Sik - kakak tiri Go Doo Yeong yang suka menipu keluar dari penjara, Â dengan alasan ingin merawat Go Doo Yeong. Doo Sik pun pulang kerumah Doo Yeong. Ia melihat Doo Yeong sangat berantakan dan kacau,rumahnya pun tidak terurus. Doo Yeong yang tahu keberadaan Doo Sik dirumahnya pun sangat membeci dan selalu mengusir Doo Sik pergi dari rumahnya. Doo Sik yang tidak perduli dengan santainya menjawab akan keluar dari rumah tersebut 1 tahun lagi, sesuai batas waktu yang diberikan oleh penjara.
Pelatih judo Doo Yeong bernama Lee Seo Hyeon pun selalu ingin menjenguk Doo Yeong,namun Doo Yeong tidak ingin bertemu siapapun. Hingga akhirnya pintu pagar Doo Yeong tidak dikunci sehingga ia bisa masuk kerumahnya dan mengurusi semua keperluan Doo Yeong serta membereskan barang-barangnya.Â
Seo Hyeon juga menawarkan agar Doo Yeong kembali menjadi atlet judo untuk disabilitas,namun Doo Yeong menolak dengan tegas.
Doo Sik pun memanfaatkan kebutaan Doo Yeong,dengan instingnya sebagai penipu,ia menipu Doo Yeong dan mengambil semua uang ditabungan Doo Yeong untuk bersenang-senang. Hingga suatu hari Doo Sik menyadari bahwa kondisi Doo Yeong sangat menyedihkan,ia pun secara tidak sadar telah mengurus Doo Yeong.Doo Yeong pun diajak ke club,dan diajarkan untuk mencari wanita yang akan menjadi istrinya.
Waktu berlalu,semuanya menjadi berubah sejak Doo Sik datang. Hingga suatu hari,Doo Sik divonis terkena kanker pankreas dan hidupnya tidak lebih dari 3 bulan lagi. Ia benar-benar syok dan terkejut. Didalam hatinya pun ia memikirkan Doo Yeong yang nantinya akan hidup sebatang kara.Doo Sik bertekad mengembalikan adiknya itu menjadi seorang penjudo yang hebat. Oleh karena itu ia menceritakan semuanya kepada Seo Hyeon dan meminta Seo Hyeon untuk merawat dan membimbing Doo Yeong lagi. Ia pun memaksa Doo Yeong dan meyakinkan Doo Yeong bahwa ia bisa menjadi seorang atlet judo lagi.
Akhirnya Doo Yeong pun bersedia menjadi atlet judo disabilitas.Ia dan Seo Hyeon pun pergi ke Brazil untuk final. Sementara itu Doo Sik tidak pernah memberi tahu tentang penyakitnya kepada Doo Yeong,hingga di pertandingan final Seo Hyeon terpaksa menceritakan semuanya.
Doo Yeong pun bertekad untuk pulang ke korea dengan membawa medali emas untuk Doo Sik  .
Cerita ini dikemas tidak cengeng, bahkan cenderung lucu. Namun tetap membuat penonton sukses mencucurkan air  mata ataupun terbatuk-batuk menahan perasaan.
Trailer Film My Annoying Brother
Ohya kalau mau dengar soundtract lagu-lagunya bisa dilihat disini :-)
Lagunya enak juga ternyata :-)
Fakta mengenai Film My Annoying Brother :Â
Film ini dirilis untuk publik Korea Selatan oleh CJ Entertainment pada 23 November 2016. My Annoying Brother menjadi film terlaris di antara film-film yang dirilis pada pekan yang sama, dan telah ditonton oleh lebih dari 1 juta penonton pada empat hari pertama rilis.
Awards : 2017 (53rd) BaekSang Arts Awards, Most Popular Actor (Do Kyung-Soo)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H