Mohon tunggu...
Demianus Nahaklay
Demianus Nahaklay Mohon Tunggu... Dosen - Announcer

Menjadi penyiar di radio adalah tugas mulia yang memungkinkan untuk mengedukasi, membangun persahabatan dan memberi solusi atas masalah sosial di masyarakat

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal Pilihan

Memikatnya Keindahan Pantai Sopapei Suli: Surga Tersembunyi dipinggir Laut

10 Februari 2024   11:09 Diperbarui: 11 Februari 2024   20:58 506
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : kumentasi  Ledy Patikawa Kiriman via WA

Pesona Alam Pantai Sopapei Suli

Pantai Sopapei Suli memukau dengan keindahan alamnya yang tak tertandingi. Pasir putih yang lembut seperti tepung terlihat disaat air laut surut dan diterpa ombak kecil  yang gemulai, menciptakan pemandangan yang mempesona.

Air laur surut terlihat pasir putih halus yang indan menghiasi laut (Sumber : Dokpri)
Air laur surut terlihat pasir putih halus yang indan menghiasi laut (Sumber : Dokpri)

Saat air laut pasang terlihat  jernih dan berwarna biru menjadikan tempat ini sebagai surga bagi pengunjung untuk berenang sepuas-puasnya dibawa rimbunan pohon bintangur dan pohon ketapang.

Aktivitas Seru yang bisa dilakukan oleh pemuda-pemudi yang berekreasi bersama sambil menghabiskan waktu liburan mereka di Pantai Sopapei. 

Anak-anak muda di pantai Sopapei (Sumber : Dokumentasi: Ledy Pattikawa dikirim via WA)
Anak-anak muda di pantai Sopapei (Sumber : Dokumentasi: Ledy Pattikawa dikirim via WA)
Salah satu daya tarik utama Pantai Suli adalah kesederhanaan dan keasliannya. Jangan harap menemukan pusat perbelanjaan mewah atau hiruk-pikuk kehidupan malam di sini. Yang Anda dapatkan adalah kedamaian alam dan ketenangan yang sulit ditemukan di tempat lain.

Bagi pengunjung yang ingin berkunjung, sarana Penginapan dan Fasilitas belum sebanding dengan tempat wisata lainnya. Meskipun terisolasi dari hiruk-pikuk perkotaan, Pantai Sopapei Suli  memiliki satu ruangan  yang cukup  untuk menyediakan hidangan makan bersama atau aktivitas lainnya tergantung jenis kegiatannya. 

Untuk itu para pengunjung sudah harus siapkan bekal jika ingin menikmati keindahan pan Sopapei. 

Pada bagian depan ruangan itu,  difungsikan sebagai tempat konser musik yang harus disediakan oleh pengunjung sediri. Alat musik sederhana seperti ada gambar dibawah ini  turut memeriahkan suasana liburan di pantai Sopapei Suli dalam kegiatan gereja. 

Dengan terdengarnya musik yang indah membangkitkan semangat para anak muda yang menyanyi, semakin menambah semarak dan semangat bagi para  pengunjung untuk  menikmati liburan yang penuh kenangan sepanjang hari. 

Konser musik lagu Rohani, Jumat, 9 Februari 2024 Dokumentasi Ledy Pattikawa dikirim via WA)
Konser musik lagu Rohani, Jumat, 9 Februari 2024 Dokumentasi Ledy Pattikawa dikirim via WA)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun