Wanita selalu dipandang sebagai sosok yang istimewa, diciptakan bahunya cukup kuat untuk menopang dunia. Tetapi, harus cukup lembut untuk memberikan kenyamanan kepada orang sekitarnya. Allah SWT memberikan kekuatan untuk dapat melahirkan anak dan menerima penolakan yang anaknya lakukan dengan lapang dada.Â
Diberikan juga kekuatan untuk mendukung suaminya dalam segala kegagalannya serta melengkapi dengan tulang rusuk suaminya untuk melindungi hatinya. Â
Allah SWT juga memberi mereka kebijaksanaan dalam beropini agar suara dan hak-haknya dapat didengar. Hal ini menjadi alasan mengapa rasa percaya diri dan yakin pada diri sendiri dengan tujuan kedepannya wanita yang berperan sebagai pendidik generasi bangsa bisa lebih berani beropini, sehingga dapat mendidik generasi cerdas, tangguh, dan berintegritas.
Mengenakan hijab merupakan salah satu cara wanita islam untuk berani beropini, dan cara untuk stay true to our muslim selves. Pada zaman millennial ini, hijab bukanlah merupakan halangan untuk mengekspresikan diri, melainkan dengan berhijab banyak wanita yang berprestasi dalam menggapai berbagai macam kesuksesan di bidangnya apalagi diselingi dengan tujuan berdakwah.Â
Memiliki passion dibidang psikologi tentu tidak menjadi penghalang beribadah, bahkan passion tersebut jika dijalani dengan baik tentu akan berahir ke hasil yang baik juga.
Penulis telah menemukan banyak hijabers inspiratif yang tidak hanya membawa selera elegan dalam fesyen sebagai fashion inspiration, tetapi juga membawa nilai-nilai agama yang bermanfaat bagi netizen maupun followers mereka. Rajin update foto-foto menarik dalam tema fesyen muslim dan traveling tidak hanya membuat para hijabers populer di instagram, tetapi juga membuat mereka sukses menjadi hijab icon dan inspirasi bagi wanita muslim lainnya.Â
Contohnya di Indonesia adalah seperti dian pelangi, gitasav, indah nada Puspita dan masih banyak lagi. Sekarang para hijaber mempunyai berbagai cara dalam memadu padankan pakaian dan hijab sesuai dengan gaya khas mereka dan aturan Islam.Tetapi yang akhir-akhir ini telah menangkap perhatian penulis di media sosial Instagram, merupakan wanita 21 tahun yang tinggal di Canterbury dengan keturunan Yunani, Algerian, dan Mesir. Wanita ini bernama BintAthens, Ia telah mengambil pendidikan di bidang psikologi dan sering mengunggah gambar dan konten inspiratif bagi penulis, dan commenter lainnya.Pada salah satu post yang ia unggah di tanggal 30 Desember kemarin, ia membahas tentang bagaimana pentingnya pendidikan, tetapi apa hasilnya jika tidak diaplikasikan ke diri sendiri.
Ia mengingatan jika karakter seseorang tidak pada titik maka semua yang dipelajari tidak akan menguntungkannya sedikit pun. Ia juga membahas tentang fokus pada satu hadis dan bagaimana menerapkannya dan renungkan apa yang telah dipelajari.
Itulah mengapa respect penulis bertambah ketika membaca dan mendengar video yang ia unggah tersebut. Tidak hanya fashionable, wanita muslim berhijab juga harus memiliki keberanian sehingga dapat meneruskan generasi yang maju kecerdasannya, ketangguhannya juga integritasnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H