Karena selain dengan jurusan yang dapat sesuai dengan minat atau bakatnya, peran guru pun sangat dibutuhkan untuk mendukung generasi emas 2045.
Banyak sekali program - program dan acara kekinian namun tetap ada manfaatnya di SMK Negeri 50 Jakarta ini. Hal tersebut dapat menjadi salah satu cara mendorong siswa untuk terus bersemangat ke sekolah.
Seperti hal nya, melakukan senam bersama namun dengan lagu - lagu yang kekinian membuat para siswa tidak bosan mengikuti instruksi gerakan senam, belajar matematika keluar sekolah seperti ke Kebun Raya Bogor agar siswa tidak jenuh dalam belajar matematika, dan masih banyak hal lain yang dilakukan dengan cara yang kekinian namun tetap bermanfaat bukan hanya untuk siswanya namun juga untuk para guru dan seluruh warga sekolah.
Jika seluruh sekolah dapat menerapkan hal seperti itu, maka persentase kemalasan masyarakat Indonesia khususnya anak - anak muda di dalam dunia pendidikan perlahan akan menurun, dan Indonesia Emas 2045 yang telah direncanakan oleh pemerintah akan terwujud.
Mari, kita wujudkan generasi emas 2045 dengan meningkatkan kualitas anak - anak muda saat ini untuk menjadi generasi - generasi hebat di masa yang akan datang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H