Upaya Korban Mengatasi Penipuan:
12 Juli 2023 (23:11)
- Melaporkan kejadian ke pusat bantuan DANA.
- Melaporkan kejadian ke Bank BRI.
- Melaporkan kejadian di kredibel.com, CekRekening.id dan lapor.go.id.
- Menyusun laporan kronologi dan bukti lengkap. Sebelum penjual alias penipu menghapus pesan, si korban menyimpan semua percakapan di bermacam tempat seperti di google drive, penyimpanan smartphone, dan penyimpanan lain.
Modus Penipuan yang Digunakan:
Penipu menggunakan beberapa modus untuk memanipulasi dan menipu saya, antara lain:
- Membangun kepercayaan dengan identitas palsu: Penipu menggunakan nama dan foto orang lain, RHEGHEN SOEKARNO POETRA, dan mengaku sebagai penjual terpercaya.
- Menawarkan harga murah dan alasan yang meyakinkan: Penipu menawarkan harga yang jauh di bawah pasaran dan berdalih butuh uang cepat untuk membayar kontrakan.
- Memberikan bukti palsu: Penipu mengirimkan video proses pengemasan dan pengiriman barang, namun dengan nomor resi yang ditutupi.
- Menekan psikologis: Penipu meyakinkan saya dengan jaminan dan janji-janji manis, serta membuat saya merasa terburu-buru untuk melakukan transaksi.
Kesalahan dan Pelajaran Berharga:
- Saya akui, dalam situasi ini saya kurang teliti dan cermat. Saya terlena dengan harga murah dan bukti-bukti yang diberikan oleh penipu. Padahal setiap apapun yang mencurigakan, saya selalu search di google dengan memasukkan keyword tertentu agar bisa mendapatkan informasi lebih detail. Tapi kali ini, pengaruh psikologis dan manipulasi penipu kepada saya sangatlah apik sehingga penipu memanfaatkan kelengahan saya.
- Kejadian ini menjadi pelajaran berharga bagi saya untuk lebih berhati-hati dalam bertransaksi online.
Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan:
- Verifikasi identitas penjual: Pastikan identitas penjual terpercaya dengan mencari informasi di internet atau platform lain.
- Waspada terhadap harga yang tidak wajar: Jika harga yang ditawarkan jauh di bawah pasaran, patut dicurigai.
- Minta bukti nyata: Mintalah bukti nyata seperti foto barang, nomor resi yang valid tanpa di sensor atau ditutupi, dan video call langsung dengan penjual.
- Jangan terburu-buru: Jangan tergoda dengan tawaran yang mengharuskan Anda segera melakukan transaksi. Nahh salah satu hal ini yang membuat saya terjerumus oleh manipulasi psikologis penipu dengan saya. Kesan dan pesan yang penipu sampaikan membuat saya mengambil keputusan terburu-buru dan mengabaikan akal sehat.
- Gunakan platform terpercaya: Lakukan transaksi di platform online terpercaya yang memiliki sistem keamanan yang baik.
- Laporkan penipuan: Segera laporkan penipuan ke pihak berwajib dan platform online terkait.
Berikut beberapa sumber informasi yang dapat membantu:
- Cek seseorang berpotensi melakukan penipuan sebelum berbelanja online: https://www.kredibel.com/
- Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri: https://patrolisiber.id/
- Masyarakat Anti Penipuan Indonesia (MAPI)
- Pengaduan Publik: https://www.lapor.go.id/laporan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!