Acara ditutup dengan doa bersama, dilanjutkan dengan sesi foto bersama antara Pak YIM, Pak Erzaldi, Pak Yuri, Pak Reza, dan Pak Aan. Setelah itu, dilakukan pemberian santunan kepada anak yatim, serta makan bedulang, yang merupakan tradisi makan bersama dengan adat setempat.
Pada pukul 13.00 WIB, acara diakhiri dengan pembagian beras kepada 1.500 masyarakat sekitar, sebagai bentuk kepedulian sosial dan rasa syukur atas terselenggaranya acara ini.
Acara ini menjadi momen penting yang menandai kesiapan Yuri Kemal Fadlullah untuk maju dalam Pilkada 2024, dengan dukungan penuh dari berbagai pihak dan restu dari tokoh besar Bangka Belitung, Yusril Ihza Mahendra.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H