Jadi pilihan menggunakan KAI Commuter yang pastinya tidak akan terjebak dalam kemacetan akan sangat menjadi keunggulan.
3. Frekuensi Perjalanan dan Kedatangan yang Tinggi
KAI Commuter memiliki standardisasi frekuensi perjalanan yang sangat tinggi, terutama pada jam-jam sibuk. Dengan jarak keberangkatan hanya 5-10 menit sekali yang membuat penumpang tidak perlu menunggu terlalu lama untuk menaiki kereta. Ini sangat membantu mengurangi waktu tunggu dan memaksimalkan efisiensi perjalanan, terutama di kota besar dengan tingkat mobilitas yang tinggi.
Dan bagi kalian yang ingin pulang menggunakan KAI Commuter, selepas dari GBK, FX Sudirman dan Monas tidak perlu khawatir kehabisan kereta, karena setiap menitnya kereta akan selalu bergulir datang dan pergi membawa penumpang, sehingga tidak terjadi lonjakan atau pembludakan pada peron-peron Stasiun.
4. Kenyamanan dan Keamanan
Sudah dapat dipastikan jika Anda ingin mencari moda transportasi dengan tingkat keamanan dan kenyamanan tertinggi itu ialah dengan menggunakan KAI Commuter, bagaimana tidak, semua fasilitas sudah tersedia, seperti:
- Fasilitas Toilet biasa dan Toilet Khusus Disabilitas.
- Fasilitas Mushola bagi kaum Muslim yang hendak menunaikan kewajibannya akan tetapi masih dalam perjalanan.
- Lift bagi pengguna prioritas seperti lansia, ibu hamil dan penyandang disabilitas.
- Gerai makanan dan minuman, bagi kalian yang lelah haus dan lapar sudah tidak perlu takut lagi karena sudah banyak gerai-gerai resmi yang menjual aneka ragam makanan dan minuman di dalam stasiun, sehingga kalian tidak perlu lagi keluar untuk sekadar mengganjal perut.Â
- Kamera CCTV, untuk menjamin keamanan seluruh penumpang di stasiun maupun di dalam rangkaian gerbong kereta.