Mohon tunggu...
Nur Taufik
Nur Taufik Mohon Tunggu... Guru - Blogger - Guru

Calon Journalist

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Pameran Sampul Manusia Gramedia Pustaka Utama Ajak Pengunjung Nostalgia

27 Maret 2024   09:45 Diperbarui: 27 Maret 2024   14:21 1426
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam memperingati perayaan usianya yang genap 50 tahun pada tanggal 25 Maret 2024 kemarin.

Gramedia Pustaka Utama menggelar pameran bertajuk " Sampul Manusia" di dua titik lokasi, yaitu di Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Barat dan di Gedung BBJ (Bentara Budaya Jakarta), Palmerah Selatan.

Pada kemarin siang menjelang sore, saya langsung meninjau lokasi untuk melihat secara langsung beragam karya sampul terbitan Gramedia Pustaka Utama dari tahun 1974-2024.

Demi menjaga keamanan dan memenuhi standar SOP, sebelum kita memasuki ruang pameran terlabih dahulu kita melalui pintu pemeriksaan, kemudian kita akan diarahkan oleh petugas menuju meja registrasi.

Ketika berada di meja registrasi kalian akan isi daftar diri terlebih dahulu bersama kaka-kaka petugas, agar poin kunjungan kalian dapat ditukarkan dengan merchandise berupa buku catatan sepesial 50 tahun Gramedia Pustaka Utama.

Pada karya pameran pertama terdapat instalasi sejarah perkembangan berdirinya Gramedia Pustaka Utama yang mana juga dipenuhi oleh beragam sampul dan karya buku yang sempat berjaya pada zamannya.

Sampul Manusia, Perjalanan Setengah Abad

Tampak dalam ruang pameran. Sumber Pribadi (Nur Taufik).
Tampak dalam ruang pameran. Sumber Pribadi (Nur Taufik).

Sampul Manusia merupakan pameran pertama sampul buku-buku terbitan Gramedia.

Pameran ini tidak hanya memajang sampul-sampul dari tahun 1974 - 2024, akan tetapi juga menawarkan pengalaman unik melalui penyajian instalasi dan multimedia interaktif.

Sampul Manusia memiliki dua makna. 

Pertama, Sampul buku memiliki kemampuan seperti manusia yang seolah-olah berbicara dan menarik dan membujuk seseorang untuk membacanya. Dan dari sampul buku juga seseorang dapat terpantik akan daya imajinasinya.

Desain sampul yang manarik juga dapat menjadi salah satu jalan penghubung seorang penulis dan penerbit kepada calon pembacanya.

Kedua, Manusia yang memiliki arti keberpihakan Penerbit kepada karya manusia, seperti. Desainer, Ilustrator, Seniman.

Gramedia Pustaka Utama juga mengungkap bahwa akan ada 1000 lebih sampul buku karya desainer Indonesia dan luar negri tampil pada perhelatan pameran ini.

Selain menganjak pengunjung menyusuri piknik visual, pameran ini juga bercerita tentang sejarah dan evolusi desain sampul terbitan Gramedia.

Napak Tilas Buku Gramedia Pustaka Utama

Pameran Sampul Manusia. Sumber Pribadi (Nur Taufik).
Pameran Sampul Manusia. Sumber Pribadi (Nur Taufik).
  • 1974 * Ditandatanganinya SK berdirinya Penerbit PT.Gramedia oleh Bapak Jakob Oetama, setelah pada tahun sebelumnya terbit KARMILA karya Marga T, yang merupakan cerita bersambung di Harian Kompas. 
  • 1974 * Mulai menerbitkan Seri Album Bercerita ternama. Total ada 168 judul yang diterbitkan dalam seri ini memperkenalkan secara luas karya-karya klasik dunia kepada anak-anak Indonesia.
  • 1974 * Terbit Hanya Satu Bumi karya Rene Dubos & Barbara Ward, buku yang manjadi laporan persiapan konfrensi lingkungan pertama tingkat dunia di Stockholm pada 1972.
  • 1974 * Terbit Badai Pasti Berlalu, karya Marga T, Novel yang kemudian laris menjadi film dan album lagu.
  • 1974 * Terbit Kebudayaan Mentalitas Dan Pembangunan, karya Koentjaraningrat. Buku ini mencoba memberi penjelasan persoalan mengenai kendala pada masa awal Orde Baru.
  • 1975 * Terbit Terminal Cinta Terakhir, karya Ashadi Siregar, setelah ditahun sebelumnya, terbit Cintaku Di Kampus Biru dan Kugapai Cintamu. Trilogi ini yang mewarnai khazanah sastra Indonesia pada 1970-an.
  • 1975 *  Karmila di filmkan, disutradarai Ami Prijono. Ini merupakan fersi pertama film Karmila yang beberapa dekade kemudian difilmkan ulang dan disinetronkan.
  • 1976 *  Terbit Kamus Inggris Indonesia, karya John M. Echols dan Hassan Shadly. Kamus ini menjadi kamus Indonesia Inggris terlaris dan paling banyak dipakai di indonesia dan mengawali terbitnya kamus-kamus bahasa asing lainnya di GPU, yang terhitung hingga kini telah menerbitkat 65 kamus bahasa asing.
  • 1977 *  Terbit Dasar-Dasar Ilmu Politik, karya Prof. Miriam Budiarjo. Buku ini merupakan buku teks pertama tentang ilmu politik yang sangat membantu jutaan mahasiswa politik dan ilmu-ilmu sosial lainnya di Indonesia, untuk memahami politik sebagai sebuah ilmu.
  • 1978 *  Terbit terjemahan seri Lima Sekawan, karya Enid Blyton, yang kemudian menjadi buku anak-anak paling laris di Indonesia pada era 70-80 an.
  • 1978 *  Terbit terjemahan karya Agatha Christie, sang ratu penulis cerita kriminal dunia. Hingga kini sudah terbit 80 judul dan masih terus dicari oleh pembaca setianya.
  • 1978 *  Terbit Belajar Masak Bersama Nyonya Rumah, karya Julie Sutarjana, yang disusul oleh Pandai Masak 1 dan Pandai Masak 2. Buku-buku ini menjadi printis tren penerbitan buku resep masakan di Indonesia.
  • 1978 *  Terbit Sepolos Cinta Dini, novel pertama Mira w, yang kemudian menjadi salah satu penulis Indonesia yang hampir semua karya novelny di filmkan dan dibuat sinetron.
  • 1979 * Terbit Senopati Pamungkas, karya Arswendo Atmowiloto.
  • 1980 *  Terbit terjemahan karya-karya Sidney Sheldon, dimulai dari buku Wajah Sang Pembunuh yang kemudian menjadi Best Seller sepenjang masa, menembus angka penjualan hingga satu juta eksemplar.
  • 1981 *  Terbit seri Trio Detektif dengan judul pertama Misteri Putri Setan dan menjadi Best Seller favorit anak-anak dan remaja pada tahun 1980-an.
  • 1981 *  Terbit buku Petunjuk Hidup Tentram Dan Bahagia, karya Dale Carnegie, buku ini menjadi cikal bakal buku-buku self development terjemahan di Indonesia.
  • 1981 *  Terbit buku Ronggeng Dukuh Paruk, karya Ahmad Tohari, yang menjadi salah satu novel Indonesia yang paling banyak di terjemahkan dalam bahasa asing. Novel ini difilmkan pada 2011 dengan judul Sang Penari.
  • 1982 * Menerbitkan buku Yang Tak Ternilai, karya V. Lestari. Salah satu maestro novel misteri di Indonesia.
  • 1983 *  Terbit Anak Bajang Menggiring Angin, karya Sindhunata, novel fantasi pewayangan yang diwarnai oleh filsafat kehidupan sehari-hari. Novel ini merupakan salah satu novel Best Seller yang telah dicetak berkali-kali sampai sekarang.
  • 1983 *  Terbit Roro Mendut, salah satu karya fiksi penting Y. B. Mangunwijaya, arsitek, rohaniwan dan seorang humanis sejati. Dalam karya ini Roro Mendut tampil sebagai perempuan mandiri, untuk mengeritik pandangan umum tentang putri jawa yang digambarkan sebagai sosok yang serbalemah, serbamanut dan serbanunut.
  • 1985 * Berdirinya Elex Media Komputindo, yang menjadi pelopor penerbit komik Jepang dan buku komputer.
  • 1985 *  Mulai menerbitkan karya Nh. Dini. Judul buku pertama yang diterbikan adalah Pada Sebuah Kapal, dan hingga kini telah lebih dari 20 judul karyanya diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama.
  • 1985 *  Terbit Musashi, karya legendaris Eiji Yoshikawa, sebuah buku yang menceritakan tentang samurai pada abad-16, awal diterbitkan secara berseri dalam tujuh buku.
  • 1985 *  Terbit Misteri Dian Yang Padam yang mengawali kiprah S. Mara Gd sebagai ratu cerita detektif Indonesia.
  • 1986 *  Menerbitkan buku puisi Aku Ini Binatang Jalang, karya Chairil Anwar yang sampai saat ini telah dicetak berulang kali.
  • 1986 *  Terbit Tangkaplah Daku Kau Kujitak, buku pertama seri Lupus karya Hilman Hariwijaya. Seri Lupus memperkenalkan jenis baru penulisan novel remaja yang mendapatkan nominasi buku serial Best Seller paling ditunggu di era 1990-an.
  • 1987 *  Terbit seri Resep Praktis, karya Yasa Boga. Panduan tepat tentang pembuatan resep yang lezat dan manarik.
  • 1988 *  Terbit Etika Politik, karya Franz Magnis-Susesno yang sampai saat ini masih dijadikan referensi.
  • 1988 *  Wastu Citra, karya Y. B. Wangunwijaya. Terbit dan menjadi buku acuan arsitektur dan seni yang masih digunakan hingga kini.
  • 1989 *  Terbit edisi terjemahan Teori Kesusatraan, karya Rene Wellek dan Austin Warren. Buku ini hingga kini masih menjadi salah satu buku acuan pengajaran sastra di Indonesia.
  • 1990 *  Berdirinya Gramedia Widiasarana Indonesia (GRASINDO).
  • 1992 * Dipercaya oleh Disney untuk menerbitkan buku-buku mereka dalam bahasa Indonesia.
  • 1992 *  Bhuana Ilmu Populer (BIP). Memulai bisnis penerbitan buku sebagai penerbit buku aktivitas anak lokal dan cerita klasik Tiongkok.
  • 1993 *  Terbit Gone With The Mind, karya legendaris Margaret Mitchell, pemenang pulitzer prize untuk karya fiksi pada 1937. Buku ini masih dicetak ulang karena peminat dan pembaca hingga kini.
  • 1993 * Terbit terjemahan Kungfu Boy, karya Takeshi Maekawa. Pertama kali terbit di Elex Media Komputindo.
  • 1994 * Menerbitkan seri Dongeng Klasik Indonesia karya Sanggar Tumpal dengan ilustrasi autentik yang menarik. Judul-judul yang diterbitkan yaitu, Si Leungli, Pangeran Katak, Cinderelas, Jaka Tarub, Lutung Kasarung dan Sangkuriang.
  • 1994 * Terbit terjemahan seri Goosebumps dan Fear Street karya R. L. Stine. Dua buku ini menjadi seri Best Seller dan menjadi bacaan paling digemari anak-anak adn remaja Indonesia pada tahun 90-an.
  • 1995 * Terbit terjemahan seri Chicken Soup For The Soul karya Jack Canfield dan Mark Victor Hansen. Buku ini menjadi buku inspirasi populer di Indonesia yang telah terjual hingga lebih dari satu juta eksamplar.
  • 1995 * Menerbitkan terjemahan Men Are From Mars, Women Are From Venus, karya John Gray yang menjadi Best Seller di Indonesia dan memberikan penjelasan psikologis tentang hubungan pria dan wanita.
  • 1996 * Berdirinya Kepustakaan Populer Gramedia (KPG).
  • 1996 * Terbit Rumah Ide dan Seri Menata Rumah karya Imelda Akmal, yang menjadi pemicu terbitnya buku-buku desain interior di Indonesia.
  • 1996 *  Menerbitkan terjamahan buku Emotional Intelligence karya Danie Golemen, buku yang memberikan gagasan baru tentang arti kecerdasan.
  • 1996 * Menerbitkan Nusa Jawa Silang Budaya karya Denys Lombard. Buku ini berisi tentang gambaran sejarah Indonesia secara komprehensif dan kritis.
  • 1997 *  Mulai menerbitkan seri Harlequin, novel roman terjemahan, hingga saat ini lebih dari 1.000 judul telah diterbitkan.
  • 1998 *  Novel Saman karya Ayu Utami terbit dan menjadi pionir dalam gelombang kemunculan penulis prempuan di era reformasi.
  • 1999 * Terbit Pemikiran Karl Marx karya Franz Magnis Suseno setahun setelah runtuhnya Orde baru, yang menjelaskan pemikiran yang selama 30 tahun di Indonesia ditabukan namun kurang dipahami.
  • 1999 *  Menerbitkan terjemahan buku pertama dari seri Panduan Finansial Best Seller, Rich Dad Poor Dad karya Robert. T Kiyosaki. Buku ini menjadi penggagas pemikiran yang revolusioner tentang kebebasan dan investasi finansial.

Pameran Sampul Manusia. Sumber Pribadi (Nur Taufik).
Pameran Sampul Manusia. Sumber Pribadi (Nur Taufik).
  • 2000 *  Sisca Soewitomo mulai bergabung dalam jajaran penulis GPU, dengan buku buku pertamanya berjudul Masak Mudah Dan Lezat yang kemudian menjadi Best Seller.
  • 2000 * Terbit terjemahan buku pertama Harry Potter dalam tujuh judul. Tercatat juga menjadi novel anak-anak paling laris di Indonesia dengan total penjualan mencapai satu juta eksemplar.
  • 2001 *  Menerbitkan buku-buku seri Fashion Indonesia bersama para desainer mode Indonesia. Buku seri ini sukses di Indonesia dan diterbitkan juga di Malaysia.
  • 2001 *  Terbit terjemahan Hai Miiko oleh Ono Eriko di M&C. 
  • 2001 *  Menerbitkan seri Teletubbies, buku anak-anak batita bergambar yang waktu itu menjadi Best Seller di tahun 2000-an.
  • 2002 *  Terbit buku berjudul Mereka Bilang Saya Monyet karya Djenar Maesa Ayu. Buku ini ramai diperbincangkan karena berani mengangkat isu perempuan dan seksualitas.
  • 2003 *  Mempelopori penerbitan genre novel Chocklit dan Teenlit di Indonesia. yang kemudian diikuti oleh banyak penerbit di Indonesia.
  • 2003 *  Menerbitkan Totto-Chan: Gadis Cilik Di Jendela yang menginspirasi dunia pendidikan khususnya sekolah alam di Indonesia.
  • 2004 * Menciptakan lini baru novel fiksi Metropop untuk pembaca dewasa muda yang kemudian melahirkan penulis-penulis berbakat seperti, Ciara Ng, Alberthieni, Endah dan Ilana Tan.
  • 2004 *  Terbit novel Cantik Itu Luka karya Eka Kurniawan. Novel ini kemudian mendunia dan telah dialih bahasakan ke lebih 35 bahasa.
  • 2005 * Terbit karya Rhenald Kasali berjudul Change! yang merupakan panduan bagi para eksekutif di Indonesia dalam menyikapi perubahan.
  • 2005 *  Mulai menerbitkan karya-karya Paulo Coelho yang diawali dengan novel Alkemis.
  • 2005 *  Terbit novel 5 Cm karya Donny Dhirgantoro yang kemudian menyusul untuk difilmkan.
  • 2006 *  Gramedia Pustaka Utama, Elex Media Komputindo, Grasindo, KPG, Kepustakaan Populer Gramedia dan M&C! Comics bergabung menjadi Group Of Book Publishing Kompas Gramedia (GRAMEDIA PUBLISHERS).
  • 2006 * Menerbitkan Tesaurus Bahasa Indonesia karya Eko Endarmoko.
  • 2007 *  Menerbitkan buku karya Rhonda Byrne berjudul The Secret. Buku ini berisi tentang Self Development dan berhasil mempopulerkan istilah the law of attraction hingga saat ini.
  • 2008 *  Menerbitkan terjemahan Twilight karya Stephenie Meyer yang menjadi Best Seller.
  • 2009 *  Terbit karya Megabestseller milik Ahmad Fuadi berjudul Negri Lima Menara yang angka penjualannya tembus hingga melebihi 250.000 eksemplar. Novel inspiratif ini kemudian difilmkan pada tahun 2012 dan tembus hingga satu juta penonton.
  • 2009 *  Terbit buku tentang Tata Rias Dan Busana Pengantin Indonesia, karya Tien Santoso. Buku ini memuat 218 jenis tata rias dan busana pengantin dari seluruh Indonesia. 
  • 2010 *  Terbit karya pertama Agustinus Wibowo berjudul Selimut Debu yang kemudian diikuti buku Garis Batas, Titik Nol. Seluruh buku ini memperkenalkan jenis baru penulisan buku traveling di Indonesia.
  • 2011 *  Diterbikannya karya Iwan Setyawan berjudul 9 Summer 10 Autumns. Yang menjadi novel inspirastif bestseller yang kemudian di filmkan pada tahun 2013.
  • 2011 * Terbit buku berjudul Mimpi Sejuta Dolar, karya Alberthiene Endah. Buku ini sangat laris dipasaran dan berhasil terjual hingga 100.000 eksemplar dan menjadi bestseller.
  •  2012 *  Terbit Buku Amba karya Laksmi Pamuntjak yang menjadi novel sastra paling hangat dibicarakan pada 2012.
  • 2012 *  Terbit buku-buku hijab yang kemudian menjadi tren fashion dikalangan muslimah Indonesia, diantaranya. Hijab Pretty Pashmina dan Hijab Paris Pashmina karya Ade Aprilia dan Hijab Street Style karya Dian Pelangi dan karya-karya Reni Kusumawardani yang semuanya menjadi bestseller.
  • 2013 *  Terbit Novel 99 Cahaya Di Langit Eropa, novel tentang agen muslim yang toleran karya Hanum Salsabiela Raiz dan Rangga Almahendra. Novel ini kemudian difilmkan dan berhasil tembus lebih dari satu juta penonton.
  • 2013 *  Hujan Di Bulan Juni, karya Sapardi Djoko Damano terbit kembali. Setelah populer beralih menjadi lagu dan karya film pada 2017.
  • 2014 *  Perubahan Group Of Book Publishing (Gramedia Publisher) menjadi Group Of Retail And Publishing Kompas Gramedia (GORP).
  • 2014 * Menerbitkan terjemahan Good To Great karya Jim Collins. Buku ini nantinya menjadi rujukan dalam buku-buku bisnis setelahnya.
  • 2015 * The Power Of Make Up karya Gusnaldi adalah salah satu buku penting dalam bidang kecantikan yang pernah diterbitkan.
  • 2015 * Terbit novel Di Tanah Lada karya Ziggy Zesyazeoviennazabrizkie. Novel ini menjadi pemenang kedua sayembara novel dewan kesenian Jakarta pada 2014.
  • 2016 * Menerbitkan The Architecture Of Love karya Ika Natassa. Buku ini merupakan karya pertama dari hasil voting di Twitter.
  • 2016 *  Terbit karya Eka Kurniawan berjudul Seperti Dendam Rindu Harus Dibayar Tuntas. Buku ini telah dicetak ulang lebih dari 10 kali sejak terbit dan difilmkan. Karya filmnya pun mendapatkan penghargaan Golden Leopard di Locarno Festival 2021, penghargaan tertinggi pertama untuk film Indonesia.
  • 2017 *  Terbit novel karya Leila S. Chudori berjudul Laut Bercerita. Berkisahkan tentang kisah kehilangan, kekosongan, keteguhan hati dan cinta yang tidak akan luntur.
  • 2017 *  Terbit Buku Mewarnai & Aktivitas karya Jess Volinski, buku ini terus menerus menjadi buku favorit anak-anak sampai tahun-tahun berikutnya.
  • 2018 *  Terbit buku berjudul Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat karya Mark Manson.
  • 2018 * Mulai menerbitkan buku-buku karya influencer Indonesia. Diawal seri Off The Record karya Ria. Sw, lalu dilanjutkan dengan Mantappu Jiwa karya Jerome Polin.

pameran Sampul Manusia. sumber pribadi (Nur Taufik).
pameran Sampul Manusia. sumber pribadi (Nur Taufik).

Semua ulasan diatas merupakan rangkuman yang saya dapat ketika melangkahkan kaki ke Pameran Sampul Manusia. Semoga sedikit banyaknya dapat memberikan gambaran kepada pembaca semua.

Jika kalian penasaran dengan beragam judul buku diatas bisa langsung klik tulisan judul bukunya untuk masuk ke link deskripsi Gramedia.com.

Gimana udah makin penasaran dan ga sabar buat dateng kan. Buruan dateng ke Pameran Sampul Manusia, pameran terbuka untuk umum dan gratis, mulai tanggal 26 Maret - 5 April 2024. Dari jam 10:00-20:00 WIB.

Untuk ruang pameran Sampul Buku terletak di lantai satu gedung Kompas Gramedia, Palmerah Barat. Jakarta Pusat. Jangan sampai salah ya, berikut Tautan lokasi. Klik

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun