Jika hanya mengandalkan ruas jalanan Jakarta, pasti kedepannya tidak akan sanggup mengakomodasi mobilitas penduduk di kota-kota satelit Jakarta. Sangat dibutuhkan sekali trobosan transportasi yang ringkas, terakomodir dan cepat.
Saat ini rute MRTJ membentang dari Stasiun Lebak Bulus - Bundaran HI yang melewati 13 stasiun pemberhentian, dan sedang dilanjutkan dalam fase 2A dari Thamrin - Kota lalu berlanjut fase 2B Mangga Dua - Ancol.
Untuk MRTJ memiliki jalur yang berada di atas yaitu yang membentang dari stasiun Lebak Bulus hingga Asean dan jalur bawah tanah dari Senayan sampai Bundaran HI.
Ada bocoran informasi juga bahwa fase 3 Â yang membentang dari Cikarang (Kab. Jawa Barat) - Balaraja (Kab.Tangerang Banten) akan mulai dibangun pada bulan Agustus 2024.
Pastinya jika semua sudah terbangun dan tersambung, seiring berjalannya waktu masyarakat akan berpindah dari transportasi pribadi ke transportasi publik.
Untuk gerbongnya MRTJ menarik enam rangkaian gerbong, tarif dari MRTJ Lebak Bulus - Bundaran HI di bandrol seharga Rp.4.000 - Rp.14.000 untuk jarak paling jauh.