Film ini menunjukan sebuah perjuangan dari Renata yang sangat menjaga keutuhan rumah tangganya dari masalah yang bertubi-tubi dan rumit.
Emosional penonton akan dibawa hanyut oleh kisah perjuangan Renata hingga akhir film ini selesai. Film yang di Sutradarai oleh Upi Avianto ini akan tayang di Bioskop pada 11 Januari 2024.
Ancika, Dia yang bersamaku 1995
Film Ancika, Dia yang bersamaku 1995 merupakan kelanjutan dari film Dilan, yang mana mengadopsi dari novel karya Pidi Baiq.
Perbedaan dari film Dilan 1990, Dilan 1991 dan Milea suara dari Dilan adalah Tokoh karakternya yang tidak lagi diperankan oleh Iqbal Ramadhan.
Film ini menceritakan seorang Dilan mantan ketua geng motor SMA tengah kuliah semester tiga di sebuah Universitas perguruan tinggi. Kemudian bertemu dengan salah seorang siswi SMA bernama Ancika yang akan menjadi kekasih hatinya.
Sebagai sosok yang pintar juga tegas, Ancika pada awalnya melihat Dilan sebagai pria yang aneh juga menyebalkan. Namun pikiran itu lama kelamaan kemudian sirna karena setelah kenal lebih dekat, ternyata Dilan adalah seorang pria yang baik dan menyenangkan.
Tak berjalan mulus. Hubungan mereka kerap kali menghadapi berbagai konflik, seperti yang Dilan rasakan yaitu selalu terbayang-bayang dengan sosok mantannya yaitu Milea.
Film yang di Sutradarai oleh Benni Setiawan ini akan rilis di Bioskop pada 11 Januari 2024.
Pulang Tak Harus Rumah