Mohon tunggu...
nursaidr
nursaidr Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Fulltime blogger di www.nursaidr.com.

blogger di www.nursaidr.com. Danone Blogger Academy 2 Socmed IG/Tw: @nursaidr_

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Ini Dia 6 Keseruan Libur Lebaran di Jakarta Fair bersama Keluarga

17 Juni 2018   10:00 Diperbarui: 17 Juni 2018   10:08 1218
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jakarta Fair, wahana pasar malam

Selamat hari lebaran

Minal aidin wal faidzin

Mari bersalam-salaman

Saling bermaaf-maafan

...

Wah, tak terasa, hari ini seluruh umat muslim merayakan hari kemenangannya. Selamat hari raya idul fitri 1439 H untuk segenap umat muslim di Indonesia. Terlepas dari ramainya broadcast air tak selamanya jernih. Mari, di hari kemenangan ini. Kita mulai kembali lembaran baru untuk saling memaafkan. Dan memulai pula dengan hal-hal positif di kemudian hari.

Ngomongin soal lebaran. Tentu gak jauh-jauh dari yang namanya liburan lebaran. Zaman saya kecil, liburan ini kayak jadi suatu keharusan setelah lebaran. Sebelum yang namanya giro produk-produk elektronik yang mampu menghabiskan uang lebaran. Cara saya memanfaatkan (menghabiskan) uang THR lebaran adalah dengan liburan keluarga.

Entah pergi ke ragunan, TMII, ancol dan lainnya. Rasanya, kalau udah liburan bareng keluarga. Lebaran terasa komplit dan sudah benar-benar dilalui. Bahkan, tak jarang, saya merencanakan liburan lebaran ini bersama keluarga besar.

Ingatan saya jadi menjelajah jauh ke masa lalu. Pernah saya bersama keluarga liburan ke TMII. Pernah juga liburan bersama keluarga besar ke TIP TOP Ciputat yang mana dahulu masih banyak wahana mainannya. Pernah juga liburan bareng keluarga besar ke ragunan. Yah, bila dirasakan saat ini. Semua tempat wisata yang dikunjungi sebenarnya biasa saja. Pokoknya, yang penting ada waktu libur lebaran pergi ke tempat rekreasi bersama keluarga.

Jakarta Fair 2018, wara wiri
Jakarta Fair 2018, wara wiri
Nah, ngebahas soal libur lebaran. Mungkin bila saya kembali menyebutkan tempat rekreasi lebaran di Jakarta ya tujuannya akan kembali ke Ragunan, TMII, Monas dan Ancol. Faktanya, memang destinasi wisata tersebut yang masih menjadi wisata favorit liburan murah di Jakarta.

Tapi, kalau mau yang beda di lebaran kali ini, ada loh tempat liburan yang gak kalah asik untuk menghabiskan waktu bersenang-senang bersama keluarga. Di mana? Ya, Jakarta Fair Kemayoran 2018.

Mungkin, banyak dari kita yang menyebutnya sebagai tempat belanja murah meriah. namun, bukan berarti Jakarta Fair gak seru dijadikan sebagai tempat liburan bersama keluarga loh.

Memangnya bisa ngapain aja di sana? Berikut 6 aktivitas seru yang bisa dilakukan saat berlibur di Jakarta Fair Kemayoran 2018.

1. Belanja murah meriah di Jakarta Fair

Tidak dipungkiri memang. Sebagai ajang pameran pesta rakyat terbesar se Asia tenggara. Jakarta Fair menyajikan aneka ragam produk dengan harga yang jauh lebih murah. Saya pun kemaren sempat belanja hemat di Jakarta Fair loh. Harga dijamin lebih murah meriah daripada yang di iklan mejikom isi kepala itu.  

Jakarta Fair, Carvil.
Jakarta Fair, Carvil.
Punya uang THR banyak bingung mau buat apa? Kenapa gak coba belanja saja di sini. Tinggal sesuaikan dengan kebutuhan saja mau beli apa. Mau beli HP baru juga bisa loh di sana. Banyak promo cashbacknya. 

2. Ada beberapa fasilitas bermain sambil belajar untuk anak

Jakarta Fair
Jakarta Fair
Salah satu tempat seru di lokasi pameran ada tempat khusus anak bermain. Bahkan, ada arena membaca buku di gelanggang DKI Jakarta Hall C Booth pemProv DKi Jakarta. Di lokasi tersebut ada perpustakaan dan aneka buku yang bisa dibaca oleh anak. Mau bermain juga bisa kok. anak-anak pasti senang.

3. Banyak aneka jajan di Jakarta Fair

Menarik perhatian dari pameran yang biasa disebut juga sebagai Pekan Raya Jakarta ini adalah banyaknya berjualan paket snack jajajan chiki yang dijual serba 10.000 dengan isi mulai dari 6, 7 bahkan 8 snack loh. Banyak pengunjung pameran yang borong snack sampai 5 bungkus paket.

Jakarta Fair
Jakarta Fair
Kalau saya kemaren sih beli sosis isi 50 Cuma Rp 20.000 saja. Dan langsung abis dibuat cemilan lebaran tamu. rasanya nyesel cuma beli 1 bungkus saja kemaren. Pasti anak-anak suka bisa pulang dari Jakarta Fair bawa bingkisan snack banyak.

4. Wahana Bermain di Pasar Malam Jakarta Fair

Jakarta Fair, wahana pasar malam
Jakarta Fair, wahana pasar malam
Namanya liburan, pasti harus ada yang ditampilkan dong ya atau wahana bermainnya. Nah, gak perlu takut kalau ke PRJ anak-anak Cuma nemenin yang dewasa belanja. Pasalnya, di sana banyak aneka wahana bermain yang pastinya seru banget buat dinaikin. Tapi, karena wahana bermainnya di pasar malam. baru beroperasi di malam hari nih.  Sore belum buka dia.

jakarta fair, wahana bermain pasar malam
jakarta fair, wahana bermain pasar malam

5. Seru Juga Bisa Kulineran bersama Keluarga 

Jakarta Fair, wisata kuliner bali
Jakarta Fair, wisata kuliner bali
Sebelum bermain wahana di pasar malam. Keliling nyari kulineran juga seru loh. Ada kulineran khas Bali dan Betawi. Dan berlimpah aneka kulineran lainnya. Ini sih bisa dibilang surga kulineran. Karena banyak banget kuliner yang sudah disebar di beberapa titik. Siap-siap lihat peta aja deh kalau mau kulineran di sana.

6. Berburu mainan anak-anak murah meriah

Nah, anak-anak banget pasti punya uang THR lebaran beli mainan. Nah, di Jakarta fair Kemayoran 2018 juga ada kok yang jual mainan untuk anak-anak. Bahkan, ada booth khusus aneka produk disney juga. Wah, buat yang penggemar disney pasti surga dunia ini.

Jakarta Fair, aneka mainan
Jakarta Fair, aneka mainan
 Jadi, itu dia 6 keseruan berlibur di Jakarta Fair Kemayoran 2018. Kalau ada punya rencana liburan ke Jakarta Fair. Jangan ragu deh buat mampir. Dijamin seru kok bisa menghabiskan libur lebaran di sana. Selamat bersenang-senang, dan menghabiskan waktu bersama keluarga.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun