Bayangan kembali menalanku di penghujung hari
Di kala senja yang mulai menghilang
Aku hanya menghembuskan nafas
Menjalani hari yang berat
Datanglah, selamatkan aku
              Aku yang hanya tahu biru dan abu-abu
              Bagaikan pasir putih dibawa angin
               Bisakah kau menatapku sebagai wanita?
Bukan sebatas teman yang ketika perlu kau datang
Lalu kembali pergi ketika tak butuh
Aku masih tak mengerti
Bayangan itu berusaha menelanku
Tanda tanya bermunculan di kepalaku
               Datanglah,
               Tolong cairkan diriku yang beku ini
               Ulurkan tanganmu padaku
               Bawalah diriku pergi dari kegelapan dan kesepian
             Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H