Mohon tunggu...
Nur Mala Sari
Nur Mala Sari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Program Studi Geografi/Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik/Universitas Lambung Mangkurat

Hobi saya membaca dan menggambar tentang tumbuhan atau pemandangan alam

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pemanfaatan Lingkungan Lahan Basah

15 November 2022   13:17 Diperbarui: 15 November 2022   13:50 452
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemanfaatan Lahan Basah Di Lingkungan Sekitar

Pengertian lahan basah adalah tempat bertemunya air dengan tanah, seperti kawasan bakau, lahan gambut, rawa-rawa, sungai, danau, delta, daerah dataran banjir, serta persawahan. 

Disini saya ingin menjelaskan tumbuhan dan hewan yang hidup di lingkungan lahan basah di lingkungan sekitar saya. Ada beberapa yang tumbuhan dan hewan yang sudah saya amati:

1). Sawah

Sawah merupakan ekosistem lahan basah buatan yang sangat berguna bagi kehidupan manusia sebagai penghasil bahan pangan. Sawah juga merupakan ekosistem perairan tergenang yang mendukung kehidupan berbagai jenis hewan dan tumbuhan air.

Fungsi dan manfaat sawah tidak hanya terbatas pada penghasil bahan pangan (khususnya beras), namun sawah juga memiliki fungsi dan manfaat secara ekologis dan sosial budaya. Sawah yang saya amati ini letaknya di pinggiran sungai kecil tekstur tanahnya agak lembek dan berwarna agak kehitam-hitaman.

2). Sungai Barito

Dokpri
Dokpri
Sungai merupakan lahan basah yang digenangi air secara permanen (tetap tergenang air).

Di Kalimantan Selatan, Sungai Barito memiliki cabang dua anak sungai, yaitu Sungai Martapura dan Sungai Nagara. Untuk kota Banjarmasin sendiri, yang terhubung langsung dengan muara Sungai Barito adalah Sungai Kuin dan Sungai Alalak.

Manfaat sungai Barito, selain untuk transportasi antar daerah, usaha perdagangan, aktivitas penduduk yang bermukim di sekitar pinggiran sungai, juga digunakan sebagai tempat usaha berdagang atau berjualan di atas perahu oleh masyarakat di sekitar sungai tersebut.

Tumbuhan yang terdapat di sungai tersebut seperti Enceng gondok yang banyak di sekitar pinggiran sungai tersebut dan masih banyak jenis flora dan fauna yang hidup di sungai tersebut.

3). Kolam ikan air tawar atau tambak

Dokpri
Dokpri

Kolam ikan air tawar atau tambak merupakan lahan basah buatan yang sangat penting bagi kehidupan ikan-ikan air. Kolam ikan disini ukurannya lebih kecil daripada danau. 

Jenis ikan yang hidup di kolam tersebut seperti ikan nila yang berukuran sedang dan masih banyak ikan air tawar lainnya yang bisa hidup di tambak tersebut.

4). Kebun Limau/Jeruk

Dokpri
Dokpri

Budidaya limau atau jeruk di lingkungan rawa pasang surut dapat dengan sistem tukungan (gundukan) dari sisa jerami hasil sisa panen padi atau rumput-rumput yang sudah di tebas di tumpuk menjadi sebuah gundukan di sekeliling pohon buah tersebut. Hal ini berfungsi untuk kesuburan tanah.

5). Kebun Pohon Pisang

Dokpri
Dokpri

Tanaman Pisang merupakan tanaman  yang mudah tumbuh dan dapat berkembang baik di daerah yang beriklim tropis, basah dan lembab. Tanaman ini biasanya ditanam menggunakan tunas. 

Rata-rata petani yang mempunyai sawah, mereka menanam tanaman pisang di pinggiran area sawah. Proses penanamannya pun tidak tidaklah sulit dan tidak terlalu perlu perhatian khusus untuk perawatannya, selama kondisi tanah baik dan cukup cahaya matahari maka pohon pisang dapat tumbuh dengan baik.  

Keuntungan yang didapatkan oleh petani, selain mereka mendapat penghasilan dari tanaman padi, dengan menanam tanaman pisang, mereka juga dapat memperoleh penghasilan dari produksi buah pisang.

Demikian ini manfaat dari lahan basah memiliki beberapa manfaat, yaitu kawasan penyimpanan karbon, sumber cadangan air bersih, mengurangi risiko bencana, habitat keanekaragaman hayati atau hewani, dan kawasan mencari nafkah, dan masih banyak lagi manfaat dari lahan basah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun